Wednesday 31 May 2017

14 Tweet Receh di Momen Recehkan Twitter, Garing Tapi Bikin Senyum-Senyum Sendiri

14 Tweet Receh di Momen Recehkan Twitter, Garing Tapi Bikin Senyum-Senyum Sendiri Kamu pasti sering mendengar istilah kata-kata receh, humor atau joke receh, meme receh, pokoknya serba receh?! Kalau dilihat dari arti umum atau yang normal-normal saja, maka receh itu identik dengan uang yang bernilai rendah. Namun kalau sudah memasuki ranah bahasa gaul, maka receh […]

from Rosediana Diary http://ift.tt/2spAUgB
via IFTTT

Tidak Menulis Tiap Hari itu Tidak Apa-Apa

Tidak Menulis Tiap Hari itu Tidak Apa-Apa Sebelumnya, daku sempat curhat karena “merasa ada yang tidak beres” ketika tidak memosting tulisan selama tiga mingguan. Daku merasa bersalah, hampa, dan seperti “sudah berkhianat”. Bagaimana pun, daku sudah bertekad untuk tetap menulis. No matter what. Lagipula, daku masih sedang dalam tahap belajar menulis. Orang bilang, daku harus […]

from Rosediana Diary http://ift.tt/2rGeMlH
via IFTTT

Standard Chartered Bank Indonesia Terus Berinovasi Berikan Layanan Termasuk E-Wallet

MAJALAH ICT – Jakarta. Standard Chartered Bank Indonesia (SCBI) akan terus berkomitmen untuk terus berinovasi menawarkan layanan yang sesuai dengan pasar Indonesia, termasuk e-wallet. Demikian disampaikan Michael Sugirin, Country Head of Transaction Banking dalam acara Press Briefing dan Buka Puasa SCBI di Hotel Shangri-la, Jl. Jend. Sudirman, Jakarta Pusat.

“Melalui Transaction Banking, SCBI telah meluncurkan sejumlah layanan seperti memfasilitasi pembayaran premi Allianz melalui Indomaret untuk menjangkau kelompok unbanked, kemudian memberikan layanan direct debit bersama MPMF serta layanan e-wallet bersama Indosat. SCBI berkomitmen untuk terus berinovasi menawarkan layanan yang sesuai dengan pasar Indonesia,” katanya.

Sementara itu, Rino Donosepoetro, Chief Executive Officer SCB Indonesia menyatakan bahwa SCBI optimis dengan perekonomian Indonesia. “Kami baru saja menandatangani perjanjian dengan BKPM untuk menarik FDI ke Indonesia,” ujarnya.

Mengenai peran SCBI, Ruddy Wangsawidjaja, Country Head of Commercial Banking menjelaskan, SCBI telah beroperasi selama 154 tahun di Indonesia. “Selama kami beroperasi, kami berkomitmen untuk mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia. Salah satu yang kami lakukan ada menjadi satu-satunya rating advisor untuk pemerintah Indonesia dimana saat ini Indonesia telah berhasil masuk ke dalam investment grade. Dengan jaringan yang luas, kami juga berupaya untuk menarik investor masuk ke Indonesia,” yakinnya.

Dalam kesempatan yang sama, SCBI juga menyerahkan satu buah kamera retina, alat yang dipergunakan untuk memeriksa retina bayi lahir prematur, kepada Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM). Acara serah terima dilakukan oleh CEO SCBI Rino Donosepoetro, kepada Dr. dr. Nina Kemala Sari, SpPD-KGer, MPH, Direktur Pengembangan dan Pemasaran RSCM. Turut menyaksikan acara serah terima adalah Dr. Satya Praba Kotha, Senior Program Manager Eye Health Helen Keller International.

Penyerahan kamera retina ini merupakan bagian dari Seeing is Believing (SIB), sebuah komitmen global Bank yang dilaksanakan sejak 2003 dan bertujuan untuk mencegah kebutaan dan gangguan penglihatan. Salah satu fokus dari program ini adalah penyediaan program deteksi dini bagi anak-anak dengan gangguan penglihatan atau gangguan kesehatan mata yang dapat dihindari serta pemberian akses bagi pemeriksaan dan pengobatan mata dengan harga terjangkau.

Rino Donosepoetro menyampaikan bahwa, “Bekerjasama dengan Helen Keller International, sebagai salah satu mitra program SIB, Bank memiliki komitmen untuk mencegah sejak dini gangguan penglihatan dan kebutaan yang dapat dihindari. Salah satu bentuknya adalah pemberian bantuan kamera retina kepada RSCM yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi bayi prematur yang diduga menderita Retinopathy of Prematurity (ROP/Retinopati Prematuritas).”

Retinopati Prematuritas/ROP adalah kelainan pada mata yang terjadi pada bayi lahir prematur. Kelainan ini disebabkan adanya pertumbuhan pembuluh darah retina abnormal yang dapat menyebabkan perlukaan atau lepasnya retina. Data dari RSCM menunjukkan pada 2013, kurang dari 10% bayi lahir prematur di rumah sakit selain RSCM memperoleh pemeriksaan ROP. Hal ini disebabkan karena kurangnya pelatihan, kapasitas, dan ketidakmampuan untuk mengidentifikasi bayi berisiko. Ada juga kasus dimana bayi lahir prematur diluar RSCM terlambat dirujuk untuk diperiksa di RSCM. Namun demikian, dalam sejumlah kasus, bayi prematur dengan risiko ROP masih dapat diobati.

Program SIB dilaksanakan di seluruh dunia, termasuk Indonesia, sejak 2003. Beberapa kegiatan yang telah dilakukan diantaranya pelaksanaan operasi katarak, pemeriksaan mata dan pemberian kacamata, peningkatan capacity building bagi tenaga kesehatan mata, diabetic retinopathy, serta pembuatan fasilitas pendukung pemeriksaan mata di beberapa wilayah di Indonesia. Sejak tahun lalu, Bank bermitra dengan Helen Keller International dan konsorsiumnya untuk periode 2015-2020 dengan fokus utama penyediaan pemeriksaan dini bagi anak-anak dengan gangguan penglihatan atau gangguan kesehatan mata yang dapat dihindari.

Beberapa hasil yang telah dicapai sejak tahun lalu diantaranya pembangunan pusat pemeriksaan mata khusus anak di Rumah Sakit Universitas Hasanuddin, Makassar, pertama kalinya ada di wilayah Indonesia Timur. Selain itu juga, tercatat beberapa kegiatan seperti 25 orang anak menerima bantuan operasi mata, 346 anak dengan keterbatasan fisik memperoleh kacamata gratis, dan sekitar 1.539 anak dengan keterbatasan fisik juga telah menerima edukasi kesehatan mata dan beberapa kegiatan capacity building bagi para tenaga kesehatan mata.

 



DPR Dukung Menkominfo untuk Keluarkan Aturan Tegas Bagi Facebook, Twitter, Google dkk

MAJALAH ICT – Jakarta. Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara beserta jajarannya pada tanggal 31 Mei 2017 mengadakan Rapat Kerja dengan Komisi I DPR RI. Rapat Kerja dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi I Meutya Viada Hafid. Rapat Kerja ini menghasilkan enam kesimpulan. Diantaranya adalah soal aturan tegas bagi penyedia media sosial seperti facebook, Twitter, YouTube dan lainnya.

“Komisi I DPR RU mendukung langkah Kemkominfo untuk menyiapkan, menerapkan aturan, dan menindak tegas terhadap penyelia layanan media sosial antara lain facebook, Instagram, Twitter, Google, Youtube sehingga penayangan konten di Indonesia memberikan manfaat positif bagi masyarakat,” demikian disampaikan Meutya.

Pada Rapat Kerja ini, Menkominfo membahas penanganan serangan Ransomware WannaCry. Komisi I DPR RI dapat menerima penjelasan Menteri Komunikasi dan Informatika yang telah melakukan langkah antisipatif terhadap serangan siber Malware Ransomware sehingga kondisi di Indonesia tetap kondusif. Selanjutnya, Komisi I DPR RI meminta Menkominfo agar melakukan langkah antisipatif secara berkesinambungan.

Komisi I DPR RI juga mendukung langkah Kemkominfo untuk melakukan sosialisasi secara intensif terkait kesadaran keamanan informasi kepada semua pemangku kepentingan termasuk masyarakat. Selanjutnya, Komisi I DPR RI mendukung langkah-langkah Kemkominfo untuk mengkordinasikan adanya Tim Penanganan Insiden Keamanan Informasi (CSIRT). “Mengingat permasalahan siber merupakan isu strategis yang dapat mengancam NKRI, Komisi I DPR RI mendorong Kemkominfo untuk proaktif membantu percepatan pembentukan Badan Siber Nasional dengan melakukan koordinasi lintas sektoral,” tambah Meutya.

Dalam kesempatan ini, Komisi I DPR RU mendukung langkah Kemkominfo untuk menyiapkan, menerapkan aturan, dan menindak tegas terhadap penyelia layanan media sosial antara lain facebook, Instagram, Twitter, Google, Youtube sehingga penayangan konten di Indonesia memberikan manfaat positif bagi masyarakat. Dan Komisi I DPR RI juga meminta Kemkominfo untuk bertindak lebih tegas dengan memblokir situs-situs terlarang seperti situs pornografi dan situs-situs yang mengancam NKRI dengan memberikan sanksi sesuai dengan UU Nomor 19 Tahun 2016 tentang perubahan atas UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.

Terkait dengan penanganan kejahatan kriminal di dunia maya, Komisi I DPR RI akan menjadwalkan Rapat Kerja dengan Menkominfo dan Kapolri.

 



Survei Indeks Kualitas Program Siaran untuk Tingkatkan Kualitas Tayangan Televisi

MAJALAH ICT – Jakarta. Survei Indeks Kualitas Program Siaran diharapkan bisa menjadi fungsi pemberdayaan bagi lembaga penyiaran untuk meningkatkan kualitas siaran. Hal Tersebut disampaikan oleh Komisioner Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat bidang Isi Siaran Nuning Rodiyah, saat mengisi kegiatan Workshop Survei Indeks Kualitas Program Siaran di Hotel JW Marriot, Surabaya.

Nuning menjelaskan tujuan dari survei ini untuk meningkatkan kualitas serta assesmentprogram siaran televisi. Dengan adanya survei ini setiap lembaga penyiaran akan dapat melakukan perbaikan konten acara serta menciptakan program yang berkualitas.

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jawa Timur, Bahrul Hazami, turut hadir dalam workshop tersebut, kegiatan survei ini merupakan agenda rutin KPI Pusat bersama dengan Ikatan Sarjana Komunikasi Indonesia (ISKI) dan 12 Universitas di Indonesia.

Hasil dari survei ini nantinya dapat digunakan sebagai alternatif penilaian rating yang telah ada, serta menjadi pertimbangan pihak pengiklan di televisi.

 



Bhinneka Gandeng Kreditplus untuk Berikan Tambahan Pilihan Metode Pembayaran

MAJALAH ICT – Jakarta. Sebagai toko online pertama di Indonesia, pilihan metode pembayaran berperan penting dalam pengalaman berbelanja di Bhinneka. Berangkat dari latar belakang tersebut, Bhinneka telah menjalin kerja sama dengan KreditPlus demi terus meningkatkan pelayanan kepada para pelanggannya.

“Sejauh ini, cicilan dengan kartu kredit menjadi salah satu metode pembayaran yang sangat diminati. Dan dengan hadirnya layanan KreditPlus di Bhinneka, pelanggan yang tidak memiliki kartu kredit juga bisa menikmati kemudahan berbelanja dengan cicilan,” ungkap Irina Marwan, Brand Communication Manager Bhinneka.

Seperti yang sudah diketahui, KreditPlus adalah perusahaan penyedia jasa cicilan secara konvensional yang kini juga tersedia di ranah online. Lewat kerja sama ini, pelanggan Bhinneka pun bisa memanfaatkan layanan cicilan hingga 12 bulan dengan prosedur yang relatif mudah. Cukup datang ke toko-toko Bhinneka yang ada di Jakarta dan sekitarnya, maupun melalui bantuan sales agent di nomor telepon (021) 29292828.

Adapun toko-toko Bhinneka tersebar di Jalan Gunung Sahari-Jakarta Pusat, Mangga Dua Mall, Cibubur Junction, Ratu Plaza, dan Poins Square-Lebak Bulus.

“Skema layanan KreditPlus di Bhinneka sudah disesuaikan dengan behavior pelanggan dan sales channel yang tersedia. Ada yang suka langsung belanja di situs Bhinneka.Com, ada yang membeli barang di toko kami, namun ada juga yang dibantu agen-agen kami,” lanjut Irina.

Untuk menandai kerja sama yang terjalin ini, tak tanggung-tanggung Bhinneka dan KreditPlus memberikan cicilan tanpa uang muka (DP), gratis satu kali cicilan, serta tentu saja barang-barang berkualitas dan bergaransi resmi. Bonus-bonus ini bisa didapatkan untuk pengajuan produk cicilan tertentu.

Selebihnya, kehadiran KreditPlus dalam daftar mitra bisnis Bhinneka sejak 25 Mei lalu juga diharapkan mampu menyumbang peningkatan transaksi hingga 10 persen, khususnya untuk para pelanggan yang masuk segmentasi tersebut.

“Dengan hadirnya KreditPlus, kami yakin ada lebih banyak kelompok masyarakat yang makin mengenal Bhinneka, dan merasakan kualitas pelayanan kami,” tutup Irina.

 



Oppo Luncurkan F3 Reza Rahadian Limited Edition, Tersedia Hanya 600 Unit

MAJALAH ICT – Jakarta. OPPO kembali mengeluarkan perangkat spesial edisi terbatas yang kali ini diluncurkan di bawah seri OPPO F3. Di edisi spesial kali ini, OPPO bekerja sama dengan salah satu Selfie Expert-nya, Reza Rahadian, untuk membuat perangkat F3 menjadi lebih spesial.

“OPPO F3 Reza Rahadian Limited Edition memiliki warna hitam pekat dengan laser engraved tanda tangan Reza Rahadian pada bagian belakangnya. Dalam memasarkan perangkat ini, kami menggandeng retailer modern, Erafone. Erafone akan memasarkan F3 Reza Rahadian Limited Edition melalui jaringan penjualan offline dan online,” ujar Alinna Wenxin, Brand Manager OPPO Indonesia.

OPPO F3, yang membawa keunggulan lini seri “Selfie Expert – Dual Selfie Camera”, dilengkapi dengan kamera depan ganda, satu lensa dengan resolusi 16 megapixel untuk selfie dan satu lensa dengan resolusi 8 megapixel untuk group selfie dengan sudut lebar 120°. OPPO juga melengkapi perangkat ini dengan prosesor octa-core, 4GB RAM, dan penyimpanan internal sebesar 64GB yang masih dapat diperbesar dengan MicroSD hingga 128GB.

Pre-order OPPO F3 Reza Rahadian Limited Edition ini dapat dilakukan melalui 57 jaringan toko Erafone yang tersebar di Indonesia dan toko online Erafone.com terhitung tanggal 3-8 Juni 2017. “Kami berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh OPPO untuk memberikan distribusi eksklusif produk terbaru OPPO, yaitu OPPO F3 Reza Rahadian Phone kepada Erafone. Kami yakin kerja sama ini akan membantu posisi OPPO di pasar smartphone Indonesia. Sebagai salah satu retailer smartphone di Indonesia, merupakan komitmen kami untuk memberikan penawaran produk yang lengkap dan memberikan manfaat untuk konsumen Indonesia,” ujar Jong Woon Kim, COO PT Erafone Artha Retailindo.

Tersedia terbatas hanya 600 unit, perangkat F3 Reza Rahadian Limited Edition ini dijual dengan harga Rp4.399.000 dan hanya hadir dalam warna hitam. Setiap pembelian perangkat ini akan mendapatkan exclusive gift yang berisi collectible item Reza Rahadian. Selain itu, OPPO juga memberikan kesempatan kepada 25 pembeli pertama untuk bertatap muka secara langsung dengan Reza pada acara buka puasa bersama OPPO dan Reza Rahadian nantinya.

 



Tuesday 30 May 2017

SAP SE Hadirkan SAP Data Network untuk Wujudkan Pengalaman Pelanggan Lebih Baik

MAJALAH ICT – Jakarta. SAP SE meluncurkan SAP Data Network. SAP Data Network akan membantu perusahaan mengubah data bisnis transaksional mereka menjadi wawasan yang dapat dikembangkan lebih lanjut, memungkinkan perusahaan menciptakan nilai baru dalam bentuk peluang pendapatan ekstra, peningkatan efisiensi, serta mewujudkan pengalaman pelanggan yang lebih baik.

“Layanan SAP memungkinkan pelanggan untuk menyadari nilai sesungguhnya dari data mereka – baik dalam hal pertumbuhan perusahaan dilihat dari manajemen tingkat atas maupun tingkat bawah,” ujar Helen Arnold, presidentdari SAP Data Network. “Memanfaatkan kekuatan SAP HANA dan tim ilmuwan data ahli kami, kami menyaksikan kekuatan transformatif dari data terhubung.”

Layanan wawasan berbasis data baru dari SAP Data Network memungkinkan para eksekutif untuk melakukan benchmark, merencanakan, memprediksi dan mensimulasikan skenario bisnis dengan menggunakan data anonim dan data gabungan. SAP Data Network menggunakan pembelajaran mesin (machine learning) dan pemrosesan bahasa (language processing) alami untuk menormalkan dan memperluas data bisnis sementara mengikuti standar kelas dunia yang didukung oleh SAP untuk memperkuat privasi, keamanan, dan retensi data.

“Tidak semua data diciptakan sama. Kami menempatkan nilai tertinggi pada data transaksional real-time dan data pelengkap yang terpercaya dari pihak ketiga,” tutur Helen. “Nilai bisnis direalisasikan dengan cepat melalui sebuah proses terstandarisasi yang dimulai dengan brainstorming ide selama tiga hari. Sebuah prototipe kemudian dikembangkan dalam jangka waktu empat minggu, dan kemudian perusahaan dapat mulai menuai keuntungan hampir dalam tiga bulan. Dengan demikian, pelanggan dapat menguji ketertarikan, kelayakan dan kelayakan layanan berbasis data dalam beberapa minggu, sementara solusi kami meningkatkan inovasi mereka.”

Produk ini memberikan pemodelan prediktif dan kemampuan simulasi ditambah dengan mesin rekomendasi yang secara mulus dimasukkan ke dalam proses bisnis sehingga pelanggan dapat dengan mudah mengukur keunggulan operasional mereka dan mengeksekusi wawasan yang telah tercipta secara real-time.

SAP Data Network Bagi Pelanggan Industri

Organisasi SAP Data Network bekerja dengan Schindler, salah satu penyedia mobilitas perkotaan terkemuka di dunia, untuk memberikan layanan wawasan yang menghubungkan semua pihak yang terlibat dalam proses instalasi lift Schindler. Layanan ini membagikan informasi kontekstual dari sumber data non-SAP dan perangkat lunak SAP secara real-time, menjadikan proses instalasi lift lebih mudah dan lebih cepat diprediksi. Penyajian informasi secara real-time ini merefleksikan sifat yang transparan dari data elevator dan siklus digital yang menyeluruh selama proses instalasi terjadi.

“Inovasi data telah mengubah perspektif kita – karena inovasi tersebut telah menjadikan kita lebih kompetitif dan kreatif dalam menciptakan peluang baru,” kata Nilesh Mhatre, CIO Americas, Schindler Elevator Corporation (USA). “Layanan wawasan memberikan kami data yang relevan untuk memperbaiki proses instalasi kami secara berkelanjutan dan mempersingkat waktu yang dibutuhkan dalam instalasi.”

 

 



Dapat Peringatan Ketiga, 38 Perusahaan Telekomunikasi dan Internet Beroptensi Dicabut Izinnya

MAJALAH ICT – Jakarta. Sebanyak 38 perusahaan telekomunikasi dan internet terancam dicabut izin penyelenggaraannya. Hal itu karena Berdasarkan data penerimaan PNBP BHP Telekomunikasi, dari 416 penyelenggara telekomunikasi, masih terdapat 38 penyelenggara yang belum melaksanakan pembayaran kewajiban BHP Telekomunikasi tahun buku 2016.

Sehubungan dengan hal tersebut, mengingat telah diterbitkannya Surat Kasubdit Pencegahan dan Penertiban tertanggal 6 Maret 2016 perihal Surat Pemberitahuan Pembayaran Kewajiban BHP Telekomunikasi Tahun Buku 2016, Surat Plt. Direktur Pengendalian Pos dan Informatika tertanggal 2 Mei 2017 tentang Surat Teguran Pertama Pembayaran Kewajiban BHP Telekomunikasi Tahun Buku 2016, Surat Plt. Direktur Pengendalian Pos dan Informatika tertanggal 15 Mei 2017 perihal Surat Teguran kedua Pembayaran Kewajiban BHP Telekomunikasi Tahun Buku 2016, serta Surat Plt. Direktur Pengendalian Pos dan Informatika tertanggal 29 Mei 2017 perihal Surat Teguran Ketiga Pembayaran Kewajiban BHP Telekomunikasi Tahun Buku 2016, maka didapat informasi bahwa 38 penyelenggara telekomunikasi dan internet yang belum melaksanakan kewajiban BHP Telekomunikasi tersebut.

Menurut Plt Kepala Biro Humas Kementerian Kominof Noor Iza, sesuai dengan ketentuan Pasal 23 Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor 17 tahun 2016 tentang Petunjuk Pelaksanaan Tarif Atas Penerimaan Negara Bukan Pajak dari Pungutan Biaya Hak Penyelenggaraan Telekomunikasi dan Kontribusi Kewajiban Pelayanan Universal/Universal Service Obligation sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor 19 tahun 2016 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor 17 tahun 2016 tentang Petunjuk Pelaksanaan Tarif Atas Penerimaan Negara Bukan Pajak dari Pungutan Biaya Hak Penyelenggaraan Telekomunikasi dan Kontribusi Kewajiban Pelayanan Universal/Universal Service Obligation, apabila sampai dengan batas waktu yang diberikan Penyelenggara tersebut tidak memenuhi kewajiban dimaksud, maka akan dikenakan sanksi administratif berupa pencabutan izin penyelenggaraan telekomunikasi.

“Apabila penyelenggara sudah melakukan pembayaran BHP Telekomunikasi Tahun Buku 2016, maka bukti pembayaran mohon dapat segera dikirimkan ke Direktur Pengendalian Pos dan Informatika, Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Pos dan Informatika, Kementerian Komunikasi dan Informatika, Graha PPI  Lt. 4 Jl. Abdul Muis No. 8 Jakarta Pusat 10110, Telp/Fax. 021-2313756 atau melalui email kebhptel@mail.kominfo.go.id dan surat teguran ketiga pembayaran tersebut dapat diabaikan,” jelasnya.

Berikut ini daftar ke-38 perusahaan telekomunikasi dan internet dan izinnya terancam dicabut pemerintah:

 



Kementerian Kominfo Konsultasikan Perubahan Rencana Dasar Teknis Telekomunikasi Nasional

MAJALAH ICT – Jakarta. Kementerian Komunikasi dan Informatika melakukan konsultasi publik terhadap Rancangan Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika tentang Rencana Dasar Teknis (Fundamental Technical Plan) Telekomunikasi NasionalRancangan Peraturan Menteri Kominfo ini didasari bahwa rencana dasar teknis telekomunikasi nasional memegang peranan penting dan strategis dalam penyelenggaraan telekomunikasi yang berkualitas, berorientasi pada perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, tertib, bertanggung jawab, dan bersinergi dalam mewujudkan tujuan pembangunan nasional yang adil, makmur, dan sejahtera.

Disampaikan Plt Kepala Biro Humas Kementerian Kominfo Noor Iza, rencana dasar teknis telekomunikasi nasional dijadikan dasar dan pedoman dalam penyelenggaraan telekomunikasi, oleh karenanya dalam upaya mewujudkan rencana dasar teknis telekomunikasi nasional yang secara efektif, perlu disusun rencana dasar teknis telekomunikasi nasional secara sistematis, sederhana, dan komprehensif.

“Dalam rangka pengaturan rencana dasar teknis penyelenggaraan telekomunikasi yang terkoordinir serta terpadu, RPM ini akan menyempurnakan dan menyinergikan sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan penyelenggaraan telekomunikasi. RPM ini akan mengganti dan mencabut Keputusan Menteri Perhubungan Nomor: KM. 4 Tahun 2001 tentang Penetapan Rencana Dasar Teknis Nasional 2000 (Fundamental Technical Plan 2000) Pembangunan Telekomunikasi Nasional yang telah diubah sebanyak 7 (tujuh) kali, terakhir dengan Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor 17 Tahun 2014 tentang Perubahan Ketujuh atas Keputusan Menteri Perhubungan Nomor KM. 4 Tahun 2001,” urainya.

Menurutnya, jenis Rencana Dasar Teknis (Fundamental Technical Plan/ FTP) terdiri atas dua jenis yakni FTP Nasional yang merupakan FTP regulasi meliputi semua jaringan di Indonesia, dan FTP Penyelenggara yang merupakan FTP operasi yang terbatas pada jaringan penyelenggara yang bersangkutan.

“Adapun ruang lingkup Rencana Dasar Teknis/ FTP Nasional meliputi perlindungan kepentingan pelanggan telekomunikasi domestik, pengaturan pemakaian sumber daya telekomunikasi yang terbatas, pengaturan kerja sama antarjaringan dan enentuan standar teknik nasional,” katanya.

Sementara itu, sambungnya, Substansi yang diatur dalam Rencana Dasar Teknis/ FTP Telekomunikasi Nasional yaitu mencakup Rencana Penomoran, Rencana Interkoneksi Antarjaringan, Rencana Pembebanan, Rencana Ruting, Rencana Transmisi, Rencana Pensinyalan, Rencana Switching, Rencana Sinkronisasi, Rencana Mutu Layanan (Quality of Service), Rencana Manajemen Jaringan, Rencana Akses Pelanggan dan Keamanan, dan Rencana Penyelenggaraan Telekomunikasi.

“Masukan dan tanggapan dapat disampaikan melalui alamat email hukumppi@mail.kominfo.go.id dan lyst001@kominfo.go.id mulai tanggal 30 Mei 2017 s.d. 14 Juni 2017,” ujar Noor Iza dalam keterangan tertulisnya. 

 



XL Axiata Bersama Ayobaca.in Sediakan Buku Audio untuk Penyandang Difabel

MAJALAH ICT – Jakarta. Buku sering disebut sebagai jendela dunia, karena dapat memberikan berbagai informasi, ilmu pengetahuan serta hiburan bagi para pembacanya. Namun tidak semuanya dapat menikmati secara leluasa, terutama bagi kaum difabel, khususnya tunanetra. Hal ini dikarenakan tidak meratanya akses atau ketersedian buku braille di Indonesia. Karena itulah, PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) bekerjasama dengan penyedia aplikasi Ayobaca.in menyediakan buku-buku digital dengan spesifikasi khusus untuk kalangan difabel dan  menjadikan nya aplikasi pertama di Indonesia yang mengonversi buku konvensional menjadi buku audio dengan melibatkan masyarakat sebagai pembaca sukarelawan.

Chief Corporate Affair Officer XL Axiata, Eka B. Danuwirana mengatakan, “Pendidikan merupakan hal yang utama bagi kemajuan sebuah bangsa, dan seluruh masyarakat berhak untuk memperolehnya, termasuk saudara-saudara kita peyandang difabilitas. Kerjasama XL Axiata dengan Ayobaca.in ini menunjukkan keyakinan kami bahwa kehadiran teknologi digital di tengah masyarakat selayaknya bisa dimanfaatkan untuk melahirkan berbagai sarana yang bermanfaat bagi peningkatan kualitas hidup masyarakat pula, termasuk meningkatkan kualitas pendidikan untuk penyandang difabel. Kita pun bisa menciptakan berbagai sarana yang bisa membantu para penyandang difabilitas untuk mampu menjalani kehidupan sehari-harinya sebaik mungkin seperti warga masyarakat lainnya yang normal. Aplikasi Ayobaca.in tentunya akan sangat membantu rekan-rekan penyandang tuna netra untuk mendapatkan akses ke buku-buku sebagai sumber ilmu pengetahuan.”

Eka menambahkan, XL Axiata terus berkomitmen menjalankan program sosial berkelanjutan untuk mendukung kemajuan Pendidikan di Indonesia melalui penggunaan teknologi digital. XL Axiata juga berusaha untuk melakukan edukasi kepada masyarakat agar mampu memanfaatkan teknologi digital secara positif semaksimal mungkin, termasuk meningkatkan kinerja dan produktivitas yang kali ini khusus menyasar para penyandang difabel. Sejalan dengan program social responsibility perusahaan, XL Axiata melihat Ayobaca.in sebagai hasil karya social enterpreneur yang sangat istimewa karena mengedepankan nilai-nilai sosial bagi masyarakat.”

Aplikasi Ayobaca.in merupakan hasil karya sekelompok mahasiswa Indonesia yang diprakarsai oleh Deka Komanda Yogyantara, Razii Abraham, Claristy, Debora  Valentini Br Ginting dan Ferry Fernando yang juga merupakan alumni Program XL Future Leaders (XLFL) angkatan ke-3, serta ada dua mahasiwa dari luar XLFL mereka adalah Velta Azizah Destiana, Risyad Ridho Hasbullah. Aplikasi ini adalah yang pertama di Indonesia yang mengonversi buku konvensional menjadi format buku audio. Berbagai jenis bacaan dihadirkan dalam aplikasi ini, seperti buku pelajaran sekolah atau buku teks, buku ilmiah, modul, hingga komik dan novel. Berdasarkan data Persatuan Tunanetra Indonesia (PERTUNI) tahun 2016, terdapat 3,7 juta penyandang tunanetra di Indonesia. Bagi mereka, ketersediaan buku braille di Indonesia masih tergolong sedikit dan dengan harga yang tidak murah.

Saat ini aplikasi Ayobaca.in dapat diunduh melalui playstore bagi pengguna smartphone Android 4.0 ke atas atau dapat diakses melalui situs web www.ayobaca.in, dan akan tersedia di iOS pada bulan depan. Masyarakat dapat menjadi volunteer untuk membacakan berbagai pilihan buku yang tersedia di Ayobaca.in dengan cara merekam suara secara real time, di mana pun dan kapan pun, serta dapat melalui media apa pun. Hasil rekaman suara selanjutnya diunggah ke Ayobaca.in. Pembaca buku dapat membaca per bab yang disukainya, lalu dilanjutkan oleh yang lainnya.

Kemudian Ayobaca.in akan menkonversi hasil rekaman menjadi buku audio dalam bentuk CD. Dengan menargetkan 1 hari 1 buku (1 buku setara 10-12 jam versi audio) yang dapat dikonversikan selanjutnya buku audio akan didistribusikan oleh Yayasan Mitra Netra beserta PERTUNI ke berbagai yayasan dan perpustakaan khusus tunanetra.

 



Siapa Hurrem?

Akhir-akhir ini ramai pengunjung baru blog saya yang datang dengan carian berkaitan Hurrem. Ini mungkin disebabkan post berkenaan drama Magnificent Century atau Muhteşim Yuzyıl lakonan Meriam Uzerli. Drama ini semuanya 139 episod dan di Turki, 1 episod panjangnya 2 jam 30 minit. Gigih jugalah saya tonton drama tersebut dulu semasa di Turki.

Drama penuh kontroversi yang bukan sahaja di Malaysia, malah di Turki sendiri.

Secara peribadi, ini drama Turki pertama yang saya tonton sepenuhnya. Selain itu, drama epik sejarah bertajuk Deriliş Ertuğul atau Resurrection Ertuğul pula drama Turki terbaik yang saya tonton. Dan sekarang, saya juga sedang menonton drama Kara Sevda. 

Drama Turki sekarang, dari segi moral, jauh berbeza berbanding drama di Malaysia. Yes, orang Turki sekarang pun lebih kurang dengan barat sahaja dari segi gaya hidup jadi tidak hairanlah jika drama mereka itu seksi dan ada unsur seks. Sudah cara hidup mereka begitu sebab itulah terbawa sampai ke dalam drama.

Berbalik kepada “siapa Hurrem”, keyword hot untuk blog saya minggu ini..jadi mari lah kita cerita sikit pasal Hurrem.

Hurrem ni bijak. Dari seorang hamba dalam harem, dia kemudiannya menjadi isteri yang sah kepada Sulan Suleiman. Tidak pernah dalam sejarah Turki selepas Orhan Ghazi, seorang sultan berkahwin. Jadi Sultan Suleimah pecah tradisi 200 tahun dengan mengahwini Hurrem. Dan beliau juga dibenarkan melahirkan lebih dari seorang anak. Hamba wanita lain sebelumnya, cuma seorang anak. Ini supaya tidak berlaku perebutan takhta dikalangan adik beradik. 

Hurrem melahirkan Putera Mehmet, Puteri Mihrimah, Putera Abdullah, Sultan Selim, Putera Bayezid, dan Putera Cihangir (sebut Jihangir). Mahidevran pula seorang anak bernama Putera Mustafa (anak sulung Sultan Suleiman). Dengan ada ramai anak lelaki, potensi untuk salah seorang anak Hurrem untuk naik takhta adalah lebih cerah namun perlu bersaing dengan Putera Mustafa – anak sulung. 

Mehmet, anak Hurrem yang paling cerah peluang untuk jadi sultan akhirnya dibunuh. Dalam drama Magnificent Century, Mehmet dibunuh oleh Mahidevran. Maka tinggallah Putera Selim dan Bayezid untuk bersaing jadi Sultan. 

Jahat tak jahat Hurrem dalam drama tersebut sebenarnya tokok tambah untuk sedapkan jalan cerita. Supaya lebih menarik dan untuk tarik penonton. Namun pergaduhan Hurrem dan Mahidevran ada ditulis dalam buku-buku sejarah. Lagipin Hurrem nak pastikan anaknya naik takhta. Kalau tidak, mengikut tradisi kerajaan Ottoman, putera yang naik jadi Sultan akan bunuh adik-beradik lelaki yang lain supaya tidak berlaku perebutan takhta di esok hari. Kalaulah Mustafa yang jadi Sultan, sudah tentulah semua anak lelaki Hurrem akan dibunuh. Tidak hairanlah Hurrem dipaparkan dengan watak sebegitu.

Hurrem kemudiannya menjadi Haseki Sultan, menjadikan beliau antara wanita paling berkuasa dalam sejarah Turki. Title Haseki Sultan ni digunakan untuk tempoh seabad, lagi tinggi dari tittle puteri. Hurrem juga menerima gaji sebanyak 2000 Aspers sehari menjadikan dia penerima gaji tertinggi dikalangan Haseki. Aspers tu matawang Turki pada zaman tersebut, sekaran dipanggil Lira.

Hurrem juga merupakan penasihat politik kepada Sultan Suleiman. Walaupun tidak secara official, tapi banyak mempengaruhi keputusan yang dibuat oleh Sultan Suleiman. Pembunuhan Ibrahim Paşa juga dikatakan dipengaruhi oleh Hurrem. Allahua’lam. 

Kalau nak cerita pasal Hurrem ni panjang lagi ceritanya. Sebab itu banyak buku sejarah ditulis tentang Hurrem. Jadi, kalau tak nak baca buku, bolehlah anda teruskan menonton drama Magnificent Century sampai habis. Ini drama yang best – walaupun banyak kontroversi, tapi anda akan belajar sesuatu dari drama tersebut. Sekurang-kurangnya anda akan dapat lihat sejauh mana hebat satu kerajaan Islam suatu ketika dahulu. 

Lepas tu pergilah melancong ke Turki dan melawat Istana Topkapı untuk lebih menghayati. 

The post Siapa Hurrem? appeared first on Travelog.my.



Kalau Ada Turnamen Leader Boyband dan Girlband Terbaik Tahun 2017, Ternyata Rap Monster dan Taeyeon yang Menang!

Kalau Ada Turnamen Leader Boyband dan Girlband Terbaik Tahun 2017, Ternyata Rap Monster dan Taeyeon yang Menang! Kalau pertanyaan tentang siapa leader terbaik dan paling berpengaruh, pasti jawabanmu akan berbeda-beda. Jangankan jawaban versi pribadi, terkadang media pun mempublikasikan hasil yang beragam, ya?! Leader sendiri merupakan posisi yang sangat vital dalam sebuah grup musik, khususnya boyband […]

from Rosediana Diary http://ift.tt/2qzh9Tq
via IFTTT

Aplikasi CekGulaKu Bantu Upaya Penanggulangan Penyakit Tidak Menular

MAJALAH ICT – Jakarta. Penyakit Tidak Menular (PTM) seperti penyakit jantung, kanker, penyakit paru kronik dan diabetes mellitus (DM) saat ini masih menjadi penyebab kematian terbanyak di Indonesia. Keadaan ini tentu saja merupakan masalah penting dan menjadi beban dalam pelayanan dan pembangunan kesehatan di Indonesia.

“Ancaman PTM terhadap masyarakat di era modern sekarang ini semakin serius. Gaya hidup yang kurang baik seperti merokok, diet yang tidak sehat, maupun kurang aktivitas fisik merupakan beberapa faktor penyebab tingginya angka PTM di Indonesia. Banyak orang yang tidak menyadari dirinya sudah terkena PTM. Bahkan di Indonesia tingkat PTM khususnya DM tipe 2, Asma dan PPOK semakin meningkat dan dapat merugikan negara. Tentunya berbagai bentuk pengendalian PTM telah dilakukan pihak Kementerian Kesehatan, namun upaya tersebut tentu tidak akan berhasil tanpa dukungan lintas Pemerintah, Swasta, Organisasi dan seluruh lapisan masyarakat,” ujar dr. Lily Sulistyowati, MM, Direktur Pencegahan & Pengendalian Penyakit Tidak Menular Kementerian Kesehatan RI.

Menyadari bahwa pentingnya kontribusi dalam mendukung kebijakan Kementerian Kesehatan terkait permasalahan PTM, PT. Boehringer Ingelheim Indonesia sebagai salah satu penyedia layanan kesehatan global, menghadirkan dua program kemitraan, yang pertama program edukasi mengenai DM dengan aplikasi digital yaitu CekGulaKU serta program edukasi berkelanjutan SMART Diabetes, dan yang kedua adalah program Initiative for Health Awareness, Liaising, & Empowerment (INHALE) yang diharapkan dapat menjadi salah satu langkah dalam penanggulangan penyakit tidak menular khususnya penyakit Asma dan Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK).

CekGulaKU adalah aplikasi mobile yang menyediakan berbagai informasi lengkap dan menarik mengenai DM tipe 2 dan rekomendasi gaya hidup sehat. Aplikasi yang diperuntukan untuk masyarakat umum khususnya penyandang diabetes ini dilengkapi dengan empat fitur utama yaitu Tes Risiko, Artikel informasi dari dokter ahli DM, Rekomendasi Menu Makanan dan Aktifitas Fisik. Terdapat juga fitur-fitur menarik lainnya seperti pencatat kadar gula darah, pemesanan obat secara online dan juga fitur pengingat jam makan, kapan harus mengkonsumsi obat dan melakukan aktivitas fisik.

dr. Mary Josephine, Medical Director PT Boehringer Ingelheim Indonesia menjelaskan, “Semua informasi yang terdapat di aplikasi ini sifatnya untuk mengedukasi dan tidak dimaksudkan untuk mengganti konsultasi dengan dokter. Kami berharap dengan adanya aplikasi CekGulaKU, kesadaran masyarakat akan penyakit DM semakin meningkat dan mereka mampu mengatur pola hidup sehat sehingga diharapkan angka kematian akibat PTM terutama DM tipe 2 terus menurun.”

Disamping menghadirkan aplikasi mobile CekGulaKU, PT. Boehringer Ingelheim Indonesia dan Kementerian Kesehatan juga melakukan pelatihan SMART diabetes untuk tenaga kesehatan di level primer (dilakukan di kota besar dengan pilot project di Jakarta) sebagai upaya peningkatan kompentensi tenaga kesehatan terhadap pencegahan dan penatalaksanan DM Tipe 2. Pelatihan SMART diabetes ini juga sebagai wadah memperkenalkan lebih jauh mengenai aplikasi CekGulaKU kepada tenaga kesehatan terkait dan merupakan bagian dari komitmen PT.Boehringer Ingelheim Indonesia dalam menghadapi masalah diabetes.

Maraknya penggunaan media digital telah mendukung sistem pelayanan kesehatan dengan lebih mudah dan terhubung seperti yang diharapkan pada industri yang lain. “Saat ini, kendala yang sering dihadapi para penderita DM di Indonesia adalah keterbatasan mendapatkan akses ke pusat pelayanan kesehatan. Melihat tingginya jumlah penderita DM dan terbatasnya dokter spesialis yang ada, akan menjadi beban yang cukup berat bagi tenaga kesehatan. Maka tidak bisa hanya dokter secara individual tetapi harus melibatkan PERKENI (Perkumpulan Endokrinologi Indonesia), PERSADIA (Persatuan Diabetes Indonesia) dan PEDI (Perhimpunan Edukator Diabetes Indonesia) untuk mendapatkan pelayanan kesehatan dan edukasi yang komprehensif. Dengan aplikasi CekGulaKU ini akan sangat membantu dalam meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai penyakit DM di Indonesia melalui mobile application” ujar dr. Roy Panusunan Sibarani, SpPD – KEMD, dari Perkumpulan Endokrinologi Indonesia (PERKENI).

Selain DM, Asma dan PPOK juga merupakan penyakit kronis yang menyebabkan berkurangnya kualitas kehidupan ini menyumbang 10,7% dari seluruh penyebab kematian. Masing-masing penyakit tersebut memiliki prevalensi sebesar 4,5% dan 3,7% dari populasi Indonesia.

“Program INHALE merupakan sebuah program dimana pada daerah yang terpilih, untuk kali ini di daerah dengan prevalensi tinggi yakni Palu dan Kupang, akan dilakukan serangkaian kegiatan yang diharapkan dapat memperbaiki status kesehatan khususnya Asma dan PPOK. Mulai dari peningkatan kompetensi tenaga kesehatan, peningkatan kesadaran masyarakat setempat terhadap Asma & PPOK, dan juga peningkatan kesiapan alat kesehatan di fasilitas kesehatan sehingga masyarakat lebih mudah untuk melakukan deteksi dini dan tindak lanjut dini apabila terjangkit,” jelas dr. Mary.

Dalam melakukan usaha penanggulangan Asma dan PPOK, tentu saja akan membutuhkan kolaborasi dari berbagai pihak baik dari pemerintah, akademisi, organisasi masyarakat, dan pihak swasta. Saat ini, Kemenkes telah melakukan penguatan pelayanan kesehatan primer dalam usaha menyehatkan masyarakat. Sebagai pelayanan yang paling dekat dengan masyarakat, layanan primer akan sangat berpengaruh terhadap tingkat morbiditas PTM.

“Kita harus terus memantau kinerja dan kualitas layanan primer. Terutama mengenai Asma dan PPOK, apakah semua tenaga medis sudah paham perbedaan kedua penyakit kronik tersebut? Kompetensi para tenaga medis juga harus sesuai standar dan mereka harus paham apa saja tanda-tanda bahaya pasien, tindakan penanganan yang harus dilakukan dan seperti apa bentuk komplikasi yang mungkin terjadi,” ujar dr. Dianiati Kusumo Sutoyo, SpP(K), Anggota Kelompok Kerja Asma dan PPOK dari Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI).

“Sudah menjadi tugas kita untuk melakukan pencegahan terhadap PTM sejak awal. Oleh karena itu Kementerian Kesehatan meningkatkan pendekatan Preventif dan Promotif dalam kebijakannya dengan mencanangkan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS). Kesadaran masyarakat mengenai penyakit adalah salah satu penentu keberhasilan GERMAS, karena semakin tinggi kesadaran masyarakat akan risiko serta potensi bahaya dari penyakit, maka akan semakin tinggi upaya yang dilakukan untuk menghindari terkena penyakit tersebut,” jelas dr. HR Dedi Kuswenda, MKes, Direktur Promosi Kesehatan & Pemberdayaan Masyarakat Kementerian Kesehatan RI.

 



Iflix Bekerja Sama dengan Tvone untuk Menayangkan Live Streaming Liga Sepak Bola

MAJALAH ICT – Jakarta. iflix, layanan Subscription Video on Demand (SVoD) terkemuka di dunia untuk pasar berkembang, menawarkan pengguna akses tanpa batas ke puluhan ribu jam acara TV, film, dan masih banyak lagi, dengan bangga mempersembahkan live streaming liga sepak bola papan atas di Indonesia. Melalui kemitraan dengan stasiun televisi free-to-air nasional terkemuka tvOne, iflix telah menjadi layanan SVoD internasional pertama yang menghadirkan siaran pertandingan GO-JEK Traveloka Liga 1 dan Liga 2 secara langsung di Indonesia.

Dimulai dengan pertandingan Bali United F.C. vs. Persib Bandung pada hari Rabu, 31 Mei, 2017 pukul 20.30 WIB, iflix akan menayangkan sembilan pertandingan baru setiap minggunya – tujuh dari Liga 1 dan dua dari Liga 2.
GO-JEK Traveloka Liga 1 akan berlangsung selama 29 minggu melibatkan 18 klub dari berbagai kota di Indonesia; Arema F.C., Bali United F.C., PS Barito Putera, Bhayangkara F.C., Borneo F.C., Madura United F.C., Mitra Kukar F.C., Persegres Gresik United, Persela Lamongan, Perseru Serui, Persib Bandung, Persiba Balikpapan, Persija Jakarta, Persipura Jayapura, PS TNI, PSM Makassar, Semen Padang F.C., dan Sriwijaya F.C.; Sedangkan Liga 2 akan melibatkan 60 klub sepak bola.
Pertandingan sepak bola GO-JEK Traveloka Liga 1 dan Liga 2 akan disiarkan langsung secara bersamaan di iflix dan tvOne untuk jutaan penonton di Indonesia. Tak hanya iflix akan menayangkan live streaminglebih dari 200 pertandingan – seluruh program pra dan pasca pertandingan dari tvOne serta highlights GO-JEK Traveloka Liga 1 dan Liga 2 juga dapat disaksikan di iflix.
CEO iflix Indonesia, Cam Walker, berkomentar: “Indonesia memiliki para pendukung sepak bola yang luar biasa – terutama liga nasional, Liga 1 dan Liga 2. Kemitraan dengan tvOne merupakan pencapaian penting bagi kami, menjadikan iflix sebagai layanan SVoD internasional pertama dan satu-satunya yang menayangkan live stream kompetisi olahraga terpopuler di Indonesia untuk dinikmati oleh para penggemar sepak bola di mana pun, kapan pun. Kami tidak sabar untuk menyaksikan setiap detik pertandingan bersama seluruh pengguna iflix di tanah air.”
David E. Burke, Direktur tvOne, menambahkan: “Kami sangat antusias dapat bermitra dengan iflix. Dengan menggandeng iflix dalam kerja sama ini diharapkan para penggemar sepak bola di Indonesia akan lebih mudah menyaksikan para pemain dan tim favorit mereka berkompetisi dalam pertandingan GO-JEK Traveloka Liga 1 dan Liga 2. Bersama iflix, kami sangat gembira dapat menghadirkan hiburan olahraga terbaik untuk para penggemar di tanah air.”
iflix meluncurkan layanannya di Indonesia pada tanggal 15 Juni, 2016 bersama Telkom Indonesia dan kemudian bermitra dengan Indosat Ooredoo. Dalam satu tahun beroperasi, iflix Indonesia kini mendekati pencapaian 2 juta pengguna aktif dan belakangan ini sukses mencatat lebih dari 10 juta menit konten ditonton melalui streaming dalam satu hari, atau setara dengan menonton 24 jam nonstop selama lebih dari 20 tahun.
Kini iflix tersedia di 18 negara di seluruh Asia, Timur Tengah, dan Afrika Utara, menawarkan pengguna katalog iflix yang beragam dari acara TV dan film terdepan di Hollywood, program lokal dan regional, termasuk banyak tayangan perdana eksklusif dan peraih penghargaan. Setiap pengguna dapat mengakses layanan iflix dengan menggunakan hingga 5 perangkat sekaligus, meliputi smartphone, laptop, tablet, dan TV, untuk ditonton di mana pun, kapan pun.
Untuk pengguna baru, iflix menawarkan uji coba gratis selama 1 bulan akses penuh ke seluruh konten, fitur, dan layanannya.


Sony Memperluas Rangkaian TV 4K HDR (High Dynamic Range) dengan Seri X Terbaru

MAJALAH IC – Jakarta. Sony Indonesia hari ini memperkenalkan seri televisi 4K HDR terbaru yang dirancang untuk menghadirkan tingkat kecerahan yang lebih luas dan kontras yang lebih tajam.  TV BraviaTM terbaru ini memanfaatkan konten 4K HDR (High Dynamic Range) secara maksimal dengan kombinasi processor dan teknologi display yang unik untuk pemrosesan gambar.

Dunia HDR telah berkembang pesat dengan munculnya layanan video streaming, Blu-ray UHD 4K, dan baru-baru ini dengan game PlayStation®4. Teknik proses gambar yang akurat sekarang ini memainkan peran penting dalam memberikan gambar yang memesona sesuai dengan tujuan para pembuat film atau pengembang game lebih daripada sebelumnya. Prosesor HDR 4K X1 ™ Extreme dari seri Z andalan Sony telah mendapat banyak pujian karena kemampuannya untuk menghasilkan gambar dengan tekstur, kedalaman, warna, dan kontras yang luar biasa, membawa lompatan signifikan kedimensi HDR. Dengan dua seri TV terbarunya, Sony memperkenalkan kekuatan 4K HDR Processor X1 ™ Extreme kepada khalayak yang lebih luas.

Bersamaan dengan prosesor X1 Extreme, seri X9000E yang baru menampilkan Slim Backlight Drive +, teknologi backlight LED yang telah disempurnakan memungkinkan kontrol peredupan yang lebih tepat dan akurat dibandingkan dengan Slim Backlight Drive. Dengan struktur LED quad-edge dan teknologi peredupan dan X-tended Dynamic Range ™ PRO, televisi ini menyajikan tingkat kecerahan superior dan kontras yang luar biasa ; yang akan menghasilkan kontras XDR[1] 10 kali lipat dari TV LED konvensional.

Seri X9000E yang baru juga didukung Dolby Vision™, format HDR dari Dolby Laboratories, yang ketika dikombinasikan dengan teknologi unik Sony akan semakin memperkaya pengalaman menonton.

Sony Indonesia juga mengumumkan rangkaian tambahan HDR 4K dan HDR Full-HD akan dipasarkan pada tahun 2017. Mereka semua menggabungkan teknologi eksklusif milik Sony termasuk prosesor X1 HDR 4K yang baru dikembangkan (hanya seri X9000E dan X8500E) untuk memberikan kualitas gambar yang terdepan di industri. .

Sony secara terus-menerus memperkenalkan hal baru kepada pelanggan dengan cara memperkaya ekspresi visual dengan menggabungkan campuran teknologi display yang kuat dengan teknologi image processing.

Model TV Sony Terbaru dan Fitur Utama:

Seri X9000E (Model Kelas 65” dan 55”) 4K HDR TV

  • Fitur Prosesor X1 HDR 4K, mereproduksi lebih dalam, tekstur dan warna natural dengan teknologi Object-based HDR remasterdan Super Bit Mapping 4K HDR.
  • X-tended Dynamic Range™ PRO meningkatkan konten HDR dan non-HDR dengan meningkatkan dan meredupkan tingkat backlight secara tepat untuk setiap zona layar dengan teknologi backlighting yang unik (5 kali kontras XDR).
  • Fitur warna yang cerah dan diperluas dengan TRILUMINOS™ Display, yang disempurnakan lebih lanjut untuk akurasi warna.
  • Menggunakan 4K X-Reality ™ PRO untuk menghasilkan detail yang menakjubkan dengan algoritme unik database pembuatan realitas Sony untuk konten apa pun, seperti siaran TV, DVD, Blu-ray Disc, video Internet dan foto digital.
  • Android TV memungkinkan Anda menjelajahi dunia film, musik, foto, permainan, penelusuran, aplikasi, dan lainnya. Voice Search untuk menemukan konten, mengajukan pertanyaan dan mengendalikan TV Anda. Dengan Chromecast terpasang, Anda dapat dengan mudah mengirim konten dari ponsel cerdas atau tablet ke TV. Dengan akses ke Google Play™, Anda dapat menikmati apa yang Anda sukai di ponsel cerdas atau tablet, dari TV.
  • Content Bar user interface eksklusif dari Sony memungkinkan Anda menjelajah konten dengan mudah dan intuitif tanpa mengganggu tampilan TV Anda.
  • HDR kompatibel untuk menerima dan memproses sinyal standar video baru dengan kecerahan tinggi, kontras yang lebih tinggi, dan warna yang lebih hidup melalui layanan video Internet, HDMI dan port USB.

 

Seri X8500E (Model kelas 65” dan 75”) 4K HDR TV

  • Fitur Prosesor X1 HDR 4K, mereproduksi lebih dalam, tekstur dan warna natural dengan teknologi Object-based HDR remasterdan Super Bit Mapping 4K HDR.
  • Fitur warna yang cerah dan diperluas dengan TRILUMINOS™ Display, yang disempurnakan lebih lanjut untuk akurasi warna.
  • Menggunakan 4K X-Reality ™ PRO untuk menghasilkan detail yang menakjubkan dengan algoritme unik database pembuatan realitas Sony untuk konten apa pun, seperti siaran TV, DVD, Blu-ray Disc, video Internet dan foto digital.
  • Desain ultra ramping dilengkapi dengan desain belakang yang rapi dan pengaturan kabel yang bersih untuk pemasangan di atas meja.
  • Android TV memungkinkan Anda menjelajahi dunia film, musik, foto, permainan, penelusuran, aplikasi, dan lainnya. Voice Search untuk menemukan konten, mengajukan pertanyaan dan mengendalikan TV Anda. Dengan Chromecast terpasang, Anda dapat dengan mudah mengirim konten dari ponsel cerdas atau tablet ke TV. Dengan akses ke Google Play™, Anda dapat menikmati apa yang Anda sukai di ponsel cerdas atau tablet, dari TV.
  • Content Bar user interface eksklusif dari Sony memungkinkan Anda menjelajah konten dengan mudah dan intuitif tanpa mengganggu tampilan TV Anda.
  • HDR kompatibel untuk menerima dan memproses sinyal standar video baru dengan kecerahan tinggi, kontras yang lebih tinggi, dan warna yang lebih hidup melalui layanan video Internet, HDMI dan port USB.

Seri X8000E (Model kelas 55” dan 49”) 4K HDR TV

  • Fitur warna yang cerah dan diperluas dengan TRILUMINOS™ Display, yang disempurnakan lebih lanjut untuk akurasi warna.
  • Menggunakan 4K X-Reality ™ PRO untuk menghasilkan detail yang menakjubkan dengan algoritme unik database pembuatan realitas Sony untuk konten apa pun, seperti siaran TV, DVD, Blu-ray Disc, video Internet, dan foto digital.
  • Faktor bentuk ultra ramping dilengkapi dengan desain belakang yang rapi dan pengaturan kabel yang bersih untuk pemasangan di atas meja.
  • Android TV memungkinkan Anda menjelajahi dunia film, musik, foto, permainan, penelusuran, aplikasi, dan lainnya. Voice Search untuk menemukan konten, mengajukan pertanyaan dan mengendalikan TV Anda. Dengan Chromecast terpasang, Anda dapat dengan mudah mengirim konten dari ponsel cerdas atau tablet ke TV. Dengan akses ke Google Play™, Anda dapat menikmati apa yang disukai di ponsel cerdas atau tablet, dari TV.
  • Content Bar user interface eksklusif dari Sony memungkinkan Anda menjelajah konten dengan mudah dan intuitif tanpa mengganggu tampilan TV Anda.
  • HDR kompatibel untuk menerima dan memproses sinyal standar video baru dengan kecerahan tinggi, kontras yang lebih tinggi dan warna yang lebih hidup melalui layanan video Internet, HDMI dan port USB.

 

Seri X7000E (Model kelas 65”, 55”, 49” dan 43”) 4K HDR TV

  • Internet TV
  • Fitur warna yang cerah dan diperluas dengan TRILUMINOS™ Display, yang disempurnakan lebih lanjut untuk akurasi warna.
  • Menggunakan 4K X-Reality ™ PRO untuk menghasilkan detail yang menakjubkan dengan algoritme unik database pembuatan realitas Sony untuk konten apa pun, seperti siaran TV, DVD, Blu-ray Disc, video Internet, dan foto digital.
  • Faktor bentuk ultra ramping dilengkapi dengan desain belakang yang rapi dan pengaturan kabel yang bersih untuk pemasangan di atas meja.
  • Android TV memungkinkan Anda menjelajahi dunia film, musik, foto, permainan, penelusuran, aplikasi, dan lainnya. Voice Search untuk menemukan konten, mengajukan pertanyaan dan mengendalikan TV Anda. Dengan Chromecast terpasang, Anda dapat dengan mudah mengirim konten dari ponsel cerdas atau tablet ke TV. Dengan akses ke Google Play™, Anda dapat menikmati apa yang disukai di ponsel cerdas atau tablet, dari TV.
  • Content Bar user interface eksklusif dari Sony memungkinkan Anda menjelajah konten dengan mudah dan intuitif tanpa mengganggu tampilan TV Anda.
  • HDR kompatibel untuk menerima dan memproses sinyal standar video baru dengan kecerahan tinggi, kontras yang lebih tinggi dan warna yang lebih hidup melalui layanan video Internet, HDMI dan port USB.

Seri W660E (Model kelas 49” dan 40”) Full HD HDR TV

  • Fitur warna yang cerah dan diperluas dengan TRILUMINOS™ Display, yang disempurnakan lebih lanjut untuk akurasi warna.
  • Menggunakan 4K X-Reality ™ PRO untuk menghasilkan detail yang menakjubkan dengan algoritme unik database pembuatan realitas Sony untuk konten apa pun, seperti siaran TV, DVD, Blu-ray Disc, video Internet dan foto digital.
  • Lekukan indah dan tampilan ramping yang elegan datang dengan pengaturan kabel yang rapih agar kabel tidak terlihat.
  • Memperkenalkan ClearAudio+, yang secara otomatis memberikan pengaturan suara untuk pengalaman mendengarkan yang kaya.
  • Mendukung layanan video Internet besar seperti YouTube dan Netflix[2] untuk menikmati konten video secara mudah dengan built-in Wi-Fi®.
  • HDR kompatibel untuk menerima dan memproses sinyal standar video baru dengan kecerahan tinggi, kontras yang lebih tinggi dan warna yang lebih hidup melalui layanan video Internet, HDMI,dan port USB. Mendukung format HDR Dolby Vision™.

Model terbaru Sony Bravia TV 2017 akan tersedia mulai Juni 2017.

 



Selain ke Toko-Toko Fisik, Saat Ramadhan Pengunjung Toko Online juga Naik Dua Kali Lipat

MAJALAH ICT – Jakarta. Sudah bukan hal yang mengagetkan lagi bahwa memasuki Ramadan, konsumsi masyarakat selalu mengalami peningkatan. Berbagai tradisi dan kebiasaan yang mewarnai Ramadan, menjadi pemicu meningkatnya pengeluaran seseorang selama waktu tersebut. Belum lagi, harga barang yang cenderung naik juga menjadi faktor pendukung besarnya nilai pengeluaran seseorang di bulan suci.

Di sisi lain kebutuhan sehari-hari yang tetap harus dipenuhi menyebabkan seseorang harus merogoh kocek lebih di bulan Ramadan dibandingkan bulan lainnya karena banyak tradisi yang dilakukan masyarakat Indonesia seperti berbuka puasa bersama kerabat hingga menyiapkan hadiah maupun oleh-oleh untuk sanak saudara.

Kebiasaan jajan dan belanja ini tidak hanya meningkat pada toko-toko fisik/offline yang tersebar di tengah masyarakat, tetapi juga dialami di jaringan belanja online. Elevenia, ecommerce yang mengusung open market place di Indonesia mencatat bahwa peningkatan transaksi mencapai dua kali lipat ketika memasuki bulan puasa. Angka ini terus meningkat hingga dua minggu sebelum hari lebaran. Kemudian di minggu lebaran, transaksi cenderung menurun hingga 50% dan kembali meningkat hampir tiga kali lipat setelah minggu lebaran berlalu.

Bukan hanya itu, di bulan suci tersebut elevenia juga mendapati bahwa waktu ngabuburit pukul 14.00 – 17.00 merupakan waktu favorit para buyer untuk berbelanja. Tercatat di antara waktu tersebut transaksi meningkat sangat signifikan. Sedangkan di luar jam tersebut, grafik transaksi belanja cenderung menurun.

“Secara konsisten kami mendapati bahwa perilaku konsumen di Ramadan, transaksi belanja akan menurun pada minggu lebaran karena masyarakat sudah sibuk mempersiapkan acara lebaran itu sendiri, seperti bepergian ke kampung halaman maupun silaturahmi mengunjungi sanak saudara. Selain itu, selain waktu ngabuburit pukul 14.00 – 17.00, grafik transaksi belanja menurun bisa jadi disebabkan oleh banyaknya agenda silaturahmi berbuka puasa dengan kerabat serta beribadah tarawih.” Jelas Bayu S. Tjahjono – GM Strategy & Communication elevenia.

Berbicara mengenai perilaku belanja konsumen pada Ramadan, sangat erat berkaitan dengan produk yang banyak dibeli di waktu-waktu tersebut. Elevenia mendapati bahwa produk fashion menjadi produk yang secara konsisten setiap ramadan mengalami kenaikan hingga seperempat dari seluruh transaksi. Produk lainnya yang mengalami kenaikan pembelian adalah produk gadget. Namun, berbeda dengan produk fashion, produk gadget justru mengalami kenaikan paling tinggi setelah melewati Lebaran.

“Sesuai dengan pesan ramadan ‘lahir baru’, belanja dan mengenakan baju baru sudah menjadi tradisi menyambut hari raya Idul Fitri. Selain itu, baju juga bisa menjadi alternatif hadiah yang pas untuk kerabat. Peningkatan belanja produk gadget biasanya terjadi di waktu yang berdekatan dengan waktu penerimaan Tunjangan Hari Raya (THR). Selain produk dari kedua kategori tersebut, salah satu produk laris lainnya selama ramadan adalah e-coupon untuk pulsa handphone. Tercatat selama ramadan, belanja pulsa handphone adalah sebesar 34% dan mengalami kenaikan paling tinggi di hari Lebaran, yakni mencapai 40%,” tutup Bayu.

 

 



Monday 29 May 2017

Why must you visit Penang, Pearl of the Orient?

visit penang

Penang is one of the most scenic island states and as well as the most visited tourist attraction in Malaysia. Also known as the Pearl of the Orient, it consists of an island and a narrow strip of the mainland coast. Penang is home to one of the largest, most diverse, exciting and cosmopolitan cities of Malaysia — George Town. Besides carrying the beautiful name of Pearl of the Orient, George Town as one of the historic cities of the Straits of Malacca is also proudly listed as UNESCO World Heritage Site. With that, no wonder Penang properties have been on high demand.

Below are ten reasons why you should visit Pearl of the Orient and enjoy the unique fusion of culture, architecture, food and residents of Penang.

  1. Take a stroll at naturally diverse beaches of Penang

Besides the rich history and enchanting building, Penang offers several attractive beaches with a tranquil environment such as Batu Ferringhi Beach and Teluk Bahang Beach. Batu Ferringhi Beach is always crowded with foreigners who are seeking for oozing sands and water sports but also to stay close to the city for good food and nightlife. Teluk Bahang Beach on the other hand is not as crowded as Batu Ferringhi beach and still offer plentiful of water sports activities.

  1. Visit the Penang National Park

The Penang National Park is located about 30km from George Town. The park has spectacular natural attractions- a diverse mix of flora and fauna ideal for exploration in the pristine coastal-forested area. It has wetlands, mudflats, coral reefs, mangroves and turtle nesting beaches. Entrance to the Penang National Park is by walking. However, rental boats are also available if you wish to visit the nearby beaches.

Penang National Park is a perfect place for taking the sunset shot. In fact, it is known as the Bay of Glowing Amber thanks to its unique, scenic and spectacular view of the sunset. The coastal tropical rainforests have over 1000 species of trees and birds. Bring along your camera and take your best shots.

  1. Hike at the Penang Hill

The Penang Hill is among the oldest hill stations established by the British colonialists. Standing at 833m above the sea level, the area comprises several hills such as the Western Hill (highest point), Strawberry Hill, Flagstaff Hill, Halliburton’s Hill, Tiger Hill and the Government Hill. The hill gives a stunning panoramic view of the historic city of George Town and a fusion of Asian, British and modern architectural features along the Eastern Coast.

You can also take a train ride up the Penang Hill and enjoy the cool temperatures at the op as you enjoy bird watching. In the afternoon, do not forget to drop by David Brown’s Strawberry Hill and enjoy some tea and warm scones with fresh strawberry and clotted cream.

  1. Hunt for Penang street art in George Town

penang trip

George Town has an amazing mixture of magnificent Chinese villas and British styled homes. An interesting, eye-catching street art mimicking the daily lives and activities of the locals are seen along the roads. The street art filling public spaces in the city is in the form of hand-painted murals and welded iron wall caricatures. The artwork helps you understand the culture and other past events.

  1. Enjoy the lively nightlife of Penang

Penang is home to fine hotels, all-night restaurants, and discotheques that make a perfect setting for the night partying. A trip to Penang is incomplete without experiencing the lively nightlife – countless standalone nightspots, clubs, and pubs around the city centre. Think of an evening at the Slippery Senoritas; it would be an unforgettable experience to watch people dancing on some vibrant beats. Of course, the nightlife goes beyond and you can always embark on a bar hopping journey following this handy guide.

  1. Embark on a Food Trail

Penang has topped the chart as a world food destination over other places like Bangkok and Paris. Penang food never fails to impress visitors from all walks of life. Being a culinary paradise, you will need to step into local eatery and experience a true food heaven whose fine dishes cannot be replicated anywhere. Few places can surely satisfy your cravings — Penang Road for the Penang Teochew Chendul; Lorong Seratus Tahun for Curry Mee;  Bangkok Lane for Mee Mamak; Air Itam for Assam Laksa; Lorong Selamat for Char Koay Teow.

  1. Travel to the past

penang trip

Penang being a trading hub and interaction point between the West and the East is rich with heritage and stunning architecture including the famous Fort Cornwallis, Cheong Fatt Tze Mansion and Kek Lok Si Temple. These are gems of the past that have unique stories about the way of life, religion and culture back then.

  1. Participate in the International Marathon at Penang Bridge

This prestigious Penang Bridge International Marathon is a sports event meant to unite local and international marathon enthusiasts every year. The race is known for a captivating sunrise view revealing the panoramic view of Penang. The bridge is among the largest bridges in the world, stretching 13.4 km long with 8.4 km length over water. You can participate as a traveller or runner, and have an unforgettable experience on the spectacular Penang Bridge.

  1. Discover Heritage Landmarks in George Town

Penang has a blend of Oriental heritage and colonial buildings – a charismatic element of the Pearl of the Orient. Most present day government services and businesses are located within these buildings. George Town is a treasure trove of buildings in lovely colours and designs accompanied by dramatic stories of Penang’s most prominent leaders and families.

One can take a trishaw ride around George Town at any time and enjoy touring the city. Hopping onto a round island tour for sightseeing is something not to miss. The island is a quiet and calm forest on one side, and a busy, thriving city on the other side. Another option is catching a ferry to the mainland and back- it will be a wonderful memory.

  1. Visiting museums in Penang

Museums of all kinds are mushrooming in Penang with over 20 museums worth visiting, each with a different theme. The most economical way when visiting museums as a group is purchasing the Penang Museum Trail and Museum Adventure Pass. Students with their ID cards often get better rates in most museums. Some of the best museums include the Penang 3D Trick Art Museum, PG Gold Museum, Pinang Peranakan Mansion, The Camera Museum, Glass Museum, One East Museum, Sun Yat Sen Museum and the Colonial Penang Museum.

 

The post Why must you visit Penang, Pearl of the Orient? appeared first on Travelog.my.



Mengikuti Pelatihan Metodologi Instruktur Lembaga Pelatihan Swasta (ILPS) Tahun 2017

 Mengikuti Pelatihan Metodologi Instruktur Lembaga Pelatihan Swasta (ILPS) Tahun 2017 Ada yang “tidak beres” padaku selama kurun waktu 3 minggu. Daku tidak menulis di blog atau pun di media sosial. Hanya curi-curi kesempatan untuk menulis pada media kertas atau pun aplikasi note ponsel. Rasanya… “kurang asupan gila”. Kenapa? Kalau ada yang bertanya-tanya dan merasa kehilangan, […]

from Rosediana Diary http://ift.tt/2r4yBC0
via IFTTT

ASUS ROG Masters, Kompetisi Game Paling Bergengsi di Indonesia Tahun Ini

MAJALAH ICT – Jakarta. ASUS menggelar sebuah kompetisi game e-sport bergengsi untuk pertama kalinya di Indonesia, di tahun 2017 ini. Hadir dengan nama ASUS ROG Masters, pada ajang tersebut ASUS akan mencari talenta gamer berbakat dari Tanah Air untuk bertanding membawa nama Indonesia di tingkat dunia.

Pada kesempatan kali ini, para jawara yang berhasil menjuarai babak penyisihan di tingkat negara (country qualifier) akan mewakili Indonesia untuk bertanding pada ASUS ROG Masters Internasional. Adapun para pemenang di country qualifier, berhak membawa pulang hadiah dengan total ratusan juta rupiah.

“ASUS ROG Masters Indonesia bukan hanya sebuah kompetisi game semata. Lebih dari itu, kejuaraan ini menjadi semacam tantangan untuk membuktikan seberapa hebat kemampuan yang dimiliki para gamers di Indonesia,” ucap Galip Fu, Country Marketing Manager Indonesia. “Para tim yang nantinya berhasil memenangkan babak kualifikasi tingkat negera atau country qualifier, akan ASUS fasilitasi untuk berkompetisi secara internasional di tingkat dunia,” ucap Galip lagi.

Kompetisi ASUS ROG Masters Indonesia akan diadakan secara online dan offline. Pada kategori offline, kualifikasinya akan digelar di empat kota yakni Bandung, Medan, Surabaya dan Jakarta. Sementara bagi para peserta yang berkeinginan mengikuti pertandingan ini namun berada di luar kota-kota tersebut dapat mengikuti kualifikasi yang dilangsungkan secara online.

Galip mengatakan, event ROG Masters sebelumnya hanya diadakan secara online saja. Namun karena antusiasme yang begitu tinggi dari para gamer di seluruh Indonesia, akhirnya kompetisi ini akan turut diselenggarakan secara offline di empat kota tersebut.

“Kami menyeru kepada seluruh gamer di Tanah Air untuk bersama kami menjadi bagian dalam ASUS Republic of Gamers. Melalui kompetisi ini, kalian turut berperan serta untuk memajukan industri game di Indonesia,” ucap Galip.

Kompetisi Bergengsi dengan Hadiah Miliaran Rupiah

Pendaftaran kompetisi ASUS ROG Masters Indonesia telah dibuka pada 26 Mei 2017. Baik peserta yang ingin mengikuti turnamen DOTA 2 ataupun CS Go, bisa langsung mendaftarkan dirinya melalui website ROG Masters Indonesia tersebut di atas.

“Para peserta yang tertantang mengikuti kejuaraan ini, dapat mendaftarkan dirnya beserta tim dengan mengunjungi website http://ift.tt/2rc353h,” ucap Galip.

Pada web itu pula, para kandidat bisa melihat seperti apa ketentuan atau rules perlombaan yang diberikan. Selain website, informasi juga bisa diakses melalui laman YouTube resmi ASUS Indonesia serta FanPage ASUS Republik of Gamers Indonesia.

“Dalam kompetisi ini selain tentu saja kebanggaan tersendiri bagi siapapun yang berhasil menjuarainya nanti, kami sudah menyiapakan total hadiah ratusan juta rupiah dan satu tiket untuk mengikuti APAC Qualifier yang memperebutkan hadiah 500K USD atau setara 6,7 miliar,” ujar Galip. “Kami menyadari bahwa itu adalah angka yang sangat besar, tetapi kami juga menyakini bahwa itu adalah nilai yang pantas yang bisa didapat oleh pemenang kompetisi ini,” pungkas Galip

 



Sunday 28 May 2017

XL Axiata Perluas Layanan 4G LTE Jangkau Kabupaten/Kota di Kalimantan Barat

MAJALAH ICT – Jakarta. PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) terus melanjutkan perluasan layanan 4G LTE ke berbagai wilayah Nusantara. Setelah Kalimantan Selatan dan Timur, kini pelanggan XL Axiata di wilayah Kalimantan Barat (Kalbar) mendapatkan kesempatan yang sama untuk bisa memanfaatkan layanan internet cepat tersebut. Ada 8 dari 14 kota/kabupaten di provinsi tersebut yang kini terlayani oleh 4G LTE dari XL Axiata. Sejak Maret 2017 pelanggan di kota-kota tersebut sudah bisa mengakses layanan 4G LTE.

Direktur/Chief Service Management Officer XL Axiata, Yessie D Yosetya mengatakan, “Tahun 2017 ini kami akan secara massif memperluas layanan 4G LTE ke berbagai wilayah layanan XL Axiata. Tidak hanya di kota-kota besar, namun juga kota-kota menengah dan kecil. Kalimantan Barat dan Kalimantan pada umumnya adalah daerah di mana permintaan atas layanan Data terus menunjukkan peningkatan yang signifikan, rata-rata hingga mencapai 99% dalam beberapa tahun terakhir. Karena itulah, pengembangan jaringan 4G LTE tidak bisa lagi ditunda-tunda sebagai jawaban atas kebutuhan pelanggan tersebut.”

Menurut Yessie, pertumbuhan trafik layanan Data seiring dengan semakin tumbuhnya pelanggan yang menggunakan smartphoneberkemampuan 4G. Pertumbuhan tersebut terjadi secara merata di semua wilayah layanan XL Axiata. Hal ini pun searah dengan strategi perusahaan untuk berfokus pada layanan Data untuk tahun 2017 ini. Karena itulah, capex untuk tahun ini diutamakan untuk mendukung pembangunan layanan Data dari berbagai sisi, termasuk penyediaan jaringan hingga ke pelosok daerah.

Kedelapan kota/kabupaten Kalbar yang kini terjangkau jaringan layanan 4G LTE adalah Kota Pontianak, Kab. Kubu Raya, Kab. Ketapang, Kab. Pontianak, Kab. Bengkayang, Kab. Sambas, Kota Singkawang, dan Kab. Sanggau. Secara bertahap, XL Axiata akan terus meningkatkan kualitas jaringan dengan menambah area cakupan layanan di setiap kota dengan antara lain menambah jumlah BTS 4G. Saat ini, total BTS 4G yang tersedia di seluruh Kalbar adalah 120 BTS 4G. Cakupan layanan 4G LTE diprioritaskan di area-area yang memang paling membutuhkan akses internet cepat dan Data digital, seperti antara lain pusat pemerintahan, bisnis, perdagangan, area publik, dan pendidikan.

Total jumlah pelanggan XL Axiata di seluruh Kalbar lebih dari 225 ribu pelanggan. Sebanyak 73% di antaranya secara aktif menggunakan layanan Data. Kenaikan trafik layanan data terutama dipicu oleh akses ke konten-konten video dan ke berbagai media sosial. Dengan jaringan 4G LTE, maka akses pada konten-konten berkapasitas besar akan lebih baik, cepat, dan stabil. Keunggulan ini akan sangat cocok untuk dimanfaatkan oleh masyarakat, termasuk mendukung kinerja bisnis perorangan maupun usaha kecil menengah.

Dengan tersedianya layanan 4G LTE ini, XL Axiata berharap pelanggan dan masyarakat Kalbar mampu memanfaatkannya secara maksimal untuk tujuan-tujuan produktif. Hal ini sekaligus sejalan dengan visi pemerintah untuk mengakselerasi pembangunan ekonomi secara merata di semua wilayah Indonesia melalui pemanfaatan layanan internet cepat. Pemerintah lokal dan masyarakat pun juga bisa memanfaatkan layanan internet cepat 4G LTE untuk berbagai aktivitas ekonomi, sosial, dan budaya, termasuk juga untuk mendukung penerapan e-government  dan peningkatan kualitas layanan publik.

Hingga akhir tahun 2017 nanti, kabupaten/kota lain di wilayah Kalimantan yang akan mendapatkan layanan 4G LTE antara lain adalah Kab. Banjar, Barito Kuala, Kutai Kartanegara, Balikpapan, Balangan, Barito Selatan, Barito Timur, Berau, Bulungan, Gunung Mas, Hulu Sungai Selatan, Hulu Sungai Tengah, Hulu Sungai Utara, Kapuas, Kotawaringin Barat, Kotawaringin Timur, Kutai Barat, Kutai Timur, Nunukan, Pasir, Penajam Paser Utara, Pulang Pisau, Tabalong, Tanah Bumbu, Tanah Laut, Tapin, Kota Baru, Kota Bontang, dan Kota Tarakan. Dengan demikian aka nada sekitar 38 kabupaten/kota di Kalimantan yang tahun 2017 akan terjangkau jaringan 4G LTE.

Saat ini, XL Axiata telah melayani pelanggan di 180 kota/kabupaten di berbagai wilayah Indonesia dengan layanan 4G LTE. Di awal April 2017 lalu, telah diresmikan layanan 4G di dua kota besar Kalimantan Timur, yaitu Samarinda dan Balikpapan. Hingga saat ini total jumlah pelanggan XL Axiata yang menggunakan 4G lebih dari 15 juta. XL Axiata pun terus membangun infrastruktur dan teknologi pendukung untuk internet cepat ini. Sampai akhir tahun 2017 nanti XL Axiata mentargetkan pembangunan sedikitnya 17 ribu BTS 4G untuk menopang layanan di 330 kota/kabupaten di berbagai pelosok Indonesia.

 



Inilah Penelusuran yang Banyak Dicari Selama Ramadhan oleh Orang Indonesia

MAJALAH ICT – Jakarta. Google Indonesia merilis data-data baru terkait perilaku konsumen Indonesia selama Ramadhan. Google melakukan riset tentang aktivitas pengguna YouTube dan Google selama Ramadan tahun lalu guna mencari tahu hal-hal yang dicari oleh konsumen di internet sepanjang bulan Ramadan, dan apa implikasinya bagi para pelaku marketing di tahun 2017.

Pada Ramadhan, masyarakat Indonesia tidak hanya menghabiskan lebih banyak waktu bersama keluarga, namun juga mengeluarkan lebih banyak untuk berbelanja. “Sejalan dengan momen Ramadan trafik pencarian di Google itu meningkat tajam. Mereka mencari informasi berbagai produk, promo kartu kredit, cicilan dan sebagainya untuk dapat dimanfaatkan selama Ramadan. Ini menjadi peluang bagi e-commerce untuk memanfaatkan moment ini,” kata Country Industry Head Google Inc, Henky Prihatna, di Jakarta.

“Yang terpenting adalah bagaimana kita dapat menemukan dan memanfaatkan peluang selama bulan suci Ramadan. Bahkan orang-orang yang biasanya tidak berbelanja online, akan membeli sesuatu dari internet selama bulan Ramadan,” tambah Henky.

Dijelaskannya, bagi para pengiklan, tentunya momen ini sangat penting. “Perusahaan juga harus memastikan brand mereka unggul selama periode ini,” jelasnya. Menurutnya, berdasarkan perilaku konsumen pada tahun 2016, Google meyakini bahwa selama bulan Ramadan 2017, masyarakat Indonesia akan memanfaatkan internet untuk membantu mereka mendapatkan inspirasi melalui Google Penelusuran. Tren ini juga terus berkembang dari tahun ke tahun. Hal ini terlihat dari adanya peningkatan penelusuran sebesar 28% pada 2016 dibandingkan 2015.

Diungkapkannya, pada tahun 2016, penelusuran yang berkaitan dengan pakaian melonjak 2,8 kali lipat, alat-alat rumah tangga meningkat 2 kali lipat, dan promosi telepon seluler sebesar 1,8 kali lipat. Selain itu, penelusuran terkait pembayaran lewat cicilan meningkat sebesar 1,6 kali lipat, sementara promo kartu kredit meningkat 1,2 kali lipat. Penelusuran yang berkaitan dengan promosi dan diskon juga memuncak saat Ramadan. Misalnya, penelusuran smartphone mencapai puncaknya pada pekan pemberian THR, dengan peningkatan kata kunci tentang harga dan promosi sebesar 40%.

“Berdasarkan tren penelusuran, pemudik di Indonesia juga merencanakan perjalanan mudik dengan kereta sekitar tiga bulan sebelum Ramadan, sementara bus dan penerbangan domestik dimulai sekitar dua bulan sebelumnya,” ujarnya.

Disampaikan juga, selama Ramadan, masyarakat Indonesia memanfaatkan teknologi digital untuk melakukan berbagai hal, termasuk berbelanja. “Agar bisa memaksimalkan momen dengan baik selama Ramadan, pemilik bisnis harus mampu merencanakan dan membuat campaign yang menampilkan bagaimana produk atau layanan mereka dapat membantu konsumen selama Ramadan,” pungkasnya.

 

 



Vertiv Resmikan Bisnis Barunya di Indonesia Mengganti Brand Emerson

MAJALAH ICT – Jakarta. Emerson Network Power, yang kini berubah nama menjadi Vertiv, meresmikan bisnis barunya di Indonesia. Vertiv menggantikan Emerson sebagai mitra terpercaya bagi operator di pusat data, jaringan komunikasi dan fasilitas komersial dan industri. Bisnis Vertiv di Indonesia, akan di kembangkan melalui distributor resmi, PT DKSH Indonesia dan PT Abhimata Citra Abadi.

Disampaikan Vice President Sales Vertiv untuk Asia Tenggara, Paul Churchill, Indonesia adalah salah satu negara yang mempunyai pertumbuhan ekonomi digital tercepat di Asia Tenggara. “Hal itu ditunjukkan dengan berbagai investasi besar tidak hanya terjadi di cloud computing dancollocation space, tapi juga di sektor telekomunikasi, perbankan dan kesehatan,” kata Paul.

Paul menjelaskan di Indonesia, akan di kembangkan melalui distributor resmi, PT DKSH Indonesia dan PT Abhimata Citra Abadi. Kedua perusahaan ini, katanya, akan terus mengembangkan portofolio penawaran produk dan layanan yang luas untuk kemampuan di bidang pengatur daya, sistem pengatur suhu dan manajemen TI, yang sebelumnya ditawarkan sebagai Emerson Network Power,” jelasnya.

Menruut Paul, selama beberapa bulan terakhir, pihaknya telah melihat perusahaan lokal dan multinasional di Indonesia, meningkatkan infrastruktur mereka dan berkembang dengan cepat mengadopsi tren teknologi seperti Internet of Things (IoT). Hal ini menghasilkan peningkatan permintaan layanan teknologi informasi yang dapat diandalkan.

“Setelah menjadi Vertiv, kita bisa bergerak dengan kecepatan lebih tinggi, memungkinkan perusahaan untuk merespons permintaan pelanggan dengan lebih baik, dengan bantuan distributor dan mitra lokal Vertiv, saya yakin bahwa kami dapat membantu pelanggan mencapai tujuan bisnis mereka,” pungkasnya.

 



Selama Q1-2017 380 Juta Ponsel Sudah Terjual, Ponsel China Mendominasi

MAJALAH ICT – Jakarta. Pembeli ponsel menghabiskan lebih banyak uangnya untuk mendapatkan perangkat yang lebih baik, sehingga menghasilkan harga jual rata-rata, demikian menurut perusahaan riset Gartner.

Pergeseran preferensi pembeli menguntungkan produsen China termasuk Huawei, Oppo dan Vivo, yang semuanya terlihat membangun “fitur yang diinginkan dengan harga terjangkau”. Perusahaan-perusahaan ini memiliki pangsa pasar gabungan 24 persen pada Q1 2017, naik 7 poin dari tahun ke tahun dan datang dengan mengorbankan Samsung, Apple dan “orang lain”, yang kehilangan sahamnya.

Anshul Gupta, direktur riset di Gartner, mencatat “promosi pemasaran dan penjualan yang agresif” membantu pemain China mendapatkan keuntungan di pasar termasuk India, Indonesia dan Thailand.

Secara total, penjualan smartphone ke pengguna akhir meningkat 9,1 persen menjadi 380 juta unit dalam tiga bulan pertama tahun 2017.

Pangsa pasar Pangsa pasar smartphone Samsung turun 3,1 persen tahun ke tahun karena “tidak adanya alternatif untuk Catatan 7” dan persaingan ketat di “smartphone dasar”, kata Gupta.

Vendor tersebut mungkin bangkit kembali pada kuartal kedua karena penjualan jajaran Galaxy S8 terbaru, yang diluncurkan pada akhir Q1.

Pangsa pasar Apple Q1 juga tergelincir di belakang penjualan iPhone yang flat year-on-year. Vendor ini “semakin menghadapi persaingan ketat dari brand China Oppo dan Vivo antara lain, dan kinerjanya di China diserang”, Gupta menjelaskan.

Oppo ditempatkan keempat menutup celah pada Huawei di tempat ketiga. Oppo hampir melipatgandakan penjualannya dari tahun ke tahun, dan mempertahankan posisi teratas di China. Kesuksesan Oppo terletak di dalamnya dengan memiliki “jaringan pengecer batu bata dan mortir yang besar,” kata Gupta.

“Huawei kini terus memegang posisi ketiga di peringkat dunia vendor smartphone. Namun, tekanan meningkat karena rekan-rekannya di China mengejar,” katanya.

 



XL Sabet Pengakuan Sebagai Perusahaan Idaman Lewat IMACO Award 2017

MAJALAH ICT – Jakarta. PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) meraih Indonesia Most Admired Companies (IMACO) Award 2017. Penghargaan tersebut sekaligus sebagai pengakuan atas upaya XL Axiata selama ini untuk menjadi perusahaan yang mampu meraih kinerja yang baik serta memberikan manfaat bagi para karyawan dan para pemangku kepentingan lainnya. Chief Corporate Affair Officer XL Axiata, Eka Bramantya Danuwirana menerima penghargaan ini di Jakarta, akhir pekan lalu.

Chief Corporate Affair Officer XL Axiata Eka Bramantya Danuwirana mengatakan, “Sejalan dengan upaya XL Axiata untuk menjadi perusahaan yang menyediakan produk layanan telekomunikasi dan Data digital yang berkualitas bagi pelanggan dan masyarakat, kami juga berusaha menjadi tempat para karyawan untuk berkarya dan mendedikasikan keahliannya bagi Indonesia yang lebih baik. Kami yakin, semua karyawan ingin bisa menyalurkan keahliannya secara maksimal, serta keinginan untuk ikut mendukung pemanfaatan layanan telekomunikasi bagi kemajuan masyarakat. Untuk itulah kami berusaha mengakomodir kedua tujuan itu sehingga baik perusahaan, pelanggan dan masyarakat, serta para pemangku kepentingan lainnya, terutama karyawan mendapatkan manfaat dari keberadaan XL Axiata.”

Penghargaan IMACO 2017 diinisiasi oleh majalah Warta Ekonomi dengan tujuan sebagai apresiasi kepada perusahaan-perusahaan yang memiliki citra baik dan menurut para karyawan dan pembaca majalah Warta Ekonomi merupakan perusahaan idaman untuk bekerja. Menurut penyelenggara, setiap perusahaan pasti ingin menjadi perusahaan idaman, tetapi bukanlah hal yang mudah untuk mencapai predikat tersebut. Menjadi perusahaan yang diidamkan oleh para karyawan dan pencari kerja merupakan hal yang sangat penting bagi keberlangsungan perusahaan. Dengan menjadi perusahaan idaman para karyawan menunjukkan bahwa terdapat kepuasan kerja bagi para karyawan dalam perusahaan tersebut. Kepuasan kerja ini yang mendorong peningkatan kinerja para karyawan. Selain itu, perusahaan yang diidamkan oleh para pencari kerja juga membuat perusahaan tersebut dapat memilih kandidat karyawan dengan kemampuan terbaik di antara kandidat lainnya.

Guna menentukan menentukan para peraih penghargaan, Warta Ekonomi Intelligence Unit (WEIU) melakukan penelitian sejak 6 Maret hingga 17 April 2017. Tim riset menggunakan metode desk researchdan quantitative research untuk mendapatkan data sekunder dan data primer yang digunakan dalam riset IMACO 2017. Desk researchdilakukan untuk mengumpulkan data sekunder berupa Laporan Keuangan Kuartal III-2016 dan data lainnya yang menggambarkan kinerja perusahaan di Indonesia sepanjang tahun 2016. Desk research kemudian menghasilkan nominasi perusahaan-perusahaan terpilih yang akan dinilai oleh para responden pada quantitative research.

Quantitative research dilakukan untuk mengumpulkan data primer melalui survei telepon dan online. Responden merupakan karyawan tetap yang telah bekerja minimal satu tahun dan maksimal lima tahun serta menempati posisi staf hingga manajer di BUMN, perusahaan swasta nasional, dan perusahaan swasta asing di Indonesia. Responden diminta menyebutkan nama perusahaan yang mereka kagumi dan menurut mereka pantas untuk menyandang predikat perusahaan yang dikagumi dan menjadi tempat yang diidamkan sebagai tempat bekerja. Selain itu, responden juga diminta untuk memberikan penilaian terhadap perusahaan yang dipilih dengan kriteria penilaian terkait image yang melekat pada sisi corporate, financial, Human Resource, product/service image, global competitiveness, serta social.

 



Karena Adegan Kekerasan, Program ‘UFC’ I-News TV Kena Peringatan

MAJALAH ICT – Jakarta. Komisi Penyiaran Indonesia Pusat (KPI Pusat) memberi peringatan untuk program UFC yang tayang di I-News TV. Berdasarkan pemantauan dan hasil analisis, KPI Pusat menilai program siaran “UFC” yang ditayangkan oleh stasiun iNews TV pada tanggal 13 Mei 2017 pukul 01.54 WIB tidak memperhatikan ketentuan tentang larangan adegan kekerasan yang telah diatur dalam P3 dan SPS KPI Tahun 2012.

Hal itu ditegaskan dalam surat peringatan KPI Pusat kepada I-News TV. Dalam surat dijelaskan, program tersebut menayangkan pertandingan antara dua orang pria dalam kondisi wajah berlumur darah. Muatan serupa juga ditemukan pada tayangan program siaran “UFC” tanggal 4 dan 5 Mei 2017.

KPI Pusat menilai hal itu berpotensi melanggar Pasal 23 huruf b dan c SPS KPI Tahun 2012 tentang larangan program siaran menampilkan manusia atau bagian tubuh yang berdarah-darah dan tindakan sadis terhadap manusia. “Berdasarkan hal itu, kami memutuskan memberi peringatan untuk program UFC,” kata Ketua KPI Pusat, Yuliandre Darwis.

Peringatan ini merupakan bagian dari pengawasan KPI Pusat terhadap pelaksanaan peraturan serta P3 dan SPS oleh lembaga penyiaran, sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang No. 32 Tahun 2002 tentang Penyiaran (UU Penyiaran).

“Ke depan, pihak I-News diharapkan lebih berhati-hati dalam menyajikan sebuah program siaran dan senantiasa menjadikan P3 dan SPS KPI tahun 2012 sebagai acuan dalam penayangan sebuah program siaran,” papar Yuliandre.

 



XL Berhasil Tambah Jumlah Pengguna Jadi 48 Juta dengan ARPU Capai Rp.33 Ribu

MAJALAH ICT – Jakarta. PT XL Axiata Tbk. mengumumkan hasil audit untuk kuartal pertama tahun 2017. Agenda Transformasi “3R – Revamp, Rise, Reinvent” XL Axiata mulai menunjukkan hasil pada kinerja keuangan yang lebih baik. Hal ini merupakan hasil dari terus fokusnya XL Axiata dalam menjalankan strategi 3R untuk bertransformasi menuju bisnis Data sehingga bisa meraih pencapaian kinerja perusahaan yang lebih baik dan menguntungkan di masa yang akan datang.

Jumlah pelanggan XL Axiata juga terus tumbuh secara berkelanjutan dengan adanya penambahan 1,5 juta pelanggan pada kuartal ini, sehingga secara keseluruhan menjadi 48 juta pelanggan, 13% lebih tinggi dari jumlah pelanggan tahun lalu. ARPU campuran XL Axiata mencapai Rp 33.000 di kuartal pertama 2017, yang berarti  tetap stabil dari kuartal sebelumnya.

Di kuartal 1 2017, XL Axiata meraih pertumbuhan Pendapatan Layanan sebesar 0,3% QoQ yang didorong oleh pertumbuhan Pendapatan Data yang meningkat 9% QoQ dan menyumbang 63% terhadap total Pendapatan Layanan XL Axiata. Ini merupakan kali pertama dalam 3 tahun, perusahaan menunjukkan pertumbuhan pendapatan QoQ di Q1, di mana biasanya pada kuartal pertama kinerja perusahaan relatif lemah. Selain itu, selama kuartal pertama XL Axiata juga berhasil unggul secara industri, di mana para pesaing utama mengalami penurunan pendapatan secara QoQ. Dan XL Axiata juga menunjukkan peningkatan profitabilitas dengan Laba Sebelum Bunga, Pajak, Depresiasi & Amortisasi (EBITDA) di kuartal pertama 2017 tumbuh 1,4% QoQ dan marjin meningkat menjadi 35%.

Presiden Direktur/CEO XL Axiata, Dian Siswarini mengatakan, “Kami  sangat senang dengan hasil kinerja yang baik untuk mengawali tahun 2017. Hal ini merupakan hasil dari Agenda Transformasi untuk mereposisi bisnis agar bisa unggul dalam layanan Data, yang telah  mulai menunjukkan kinerja keuangan yang membaik. Kami telah berinvestasi untuk meningkatkan kualitas dan perluasan jaringan serta terus berupaya meraih kepercayaan pelanggan guna mendukung pertumbuhan  kinerja yang semakin kokoh. Kami juga berharap untuk dapat terus mempertahankan momentum pertumbuhan ini sehingga kinerja perusahaan bisa terus meningkat sepanjang  tahun 2017.”

Fokus XL Axiata untuk membangun jaringan yang Lebih Baik, Lebih Cepat, dan Lebih Kuat terus berlanjut pada tahun 2017, dimana pada akhir kuartal pertama  ini,  telah mencapai  lebih dari 87 ribu BTS, termasuk lebih dari 10.300 BTS 4G LTE, dan lebih dari 39.000 BTS 3G. Layanan 4G LTE XL Axiata saat ini telah tersedia di 181 kota/area di berbagai wilayah di Indonesia.  XL Axiata juga terus melakukan investasi untuk transmisi, backhaul, modernisasi jaringan, dan upgrade jaringan untuk mendukung meningkatnya trafik data dan menjaga stabilitas layanan, meningkatkan kapasitas jaringan serta meningkatkan kualitas layanan data.

Selain memperkuat  jaringan dan memberikan penawaran data yang menarik, XL Axiata  juga telah berhasil meraih pelanggan yang tepat, yang diperlihatkan melalui angka tingkat penetrasi pelanggan smartphone XL yang meningkat sebesar 17 persen menjadi 65% dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya. Hal ini menunjukkan meningkatnya lebih banyak pelanggan data dengan konsumsi besar yang memilih jaringan XL Axiata.  Saat ini XL Axiata memiliki 31,2 juta pelanggan smartphone hingga akhir kuartal pertama 2017, meningkat 52% YoY dari periode yang sama tahun lalu.

Pertumbuhan pelanggan smartphone ini sangat berarti karena rata-rata konsumsi data pengguna smartphone juga meningkat secara signifikan, lebih dua kali lipat dibanding tahun sebelumnya. Hal ini tidak terlepas dari meningkatnya kesadaran pelanggan smartphone XL Axiata untuk menggunakan jaringan 4G-LTE, di mana tingkat konsumsi pelanggan 4G-LTE kini mencapai lebih dari 1,5x dari rata-rata konsumsi smartphone.

Total trafik di jaringan XL Axiata, meningkat 178% YoY di kuartal pertama 2017 dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya, terutama didorong oleh pertumbuhan trafik Data.

Dian menambahkan, “Kami senang  melihat adanya ketertarikan para pelanggan Data dengan konsumsi yang besar, yang sekaligus jelas menunjukkan bahwa penetrasi smartphone dan meningkatnya trafik secara tajam didorong oleh ketepatan kami dalam meraih pelanggan. Ini sesuai dengan visi kami untuk menjadi penyedia layanan Data pilihan di Indonesia.”

Selama kuartal pertama, XL Axiata meluncurkan banyak produk inovatif, di mana salah satu yang menjadi program unggulan adalah pembenahan paket kombo berbasis data, Combo XTRA. Penawaran baru ini memberi pelanggann kuota bonus YouTube, plus akses gratis ke konten Liga Primer Inggris di Genflix dengan kuota bonus hanya di jaringan 4G, serta nelpon beberapa menit ke lintas operator untuk memenuhi kebutuhan pelanggan. Selain itu, Axis juga meluncurkan kartu perdana HITZ yang menawarkan penggunaan data harian unlimited  untuk aplikasi chat seperti Whatsapp, LINE dan Blackberry Messenger.

XL Prioritas, yang merupakan produk pascabayar XL Axiata yang diluncurkan ulang, sangat menarik minat pelanggan sehingga  jumlah pelanggan terus bertambah dengan ARPU YoY yang lebih tinggi. Selain itu, pelanggan dengan kategori high-value juga memberikan respon yang baik terhadap XL Prioritas yang diposisikan premium dan secara keseluruhan mampu memberikan pengalaman layanan yang lebik baik.

Neraca XL Axiata tetap kuat dengan hutang bersih atas EBITDA pada level 1,7x sementara posisi arus kas bebas tetap positif. Total utang XL Axiata sampai akhir kuartal mencapai Rp 14,6 triliun, turun 42% dari tahun sebelumnya. XL Axiata membukukan laba bersih sebesar Rp 46 miliar untuk kuartal tersebut.

 

 



Indosat Tutup Layanan e-Commerce Cipika Mulai 1 Juni

MAJALAH ICT – Jakarta. Operator telekomunikasi Indosat oordeoo menutup layanan e-commerce Cipika. Pasar online akan berhenti beroperasi pada tanggal 1 Juni, dengan transaksi terakhir pada tanggal 22 Mei lalu

“Kami akan menggunakan sisa waktu di bulan Mei untuk memastikan semua pembelian dikirimkan dan semua pedagang menerima pembayaran mereka, untuk semua transaksi di platform Toko Cipika. Kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada mitra pedagang kami atas kerja sama mereka, juga untuk pelanggan kami yang luar biasa, “kata Cipika dalam pengumuman resmi penutupan tersebut.

Setelah ditutup, beberapa karyawan Cipika diberhentikan sementara beberapa orang dipindahkan ke unit usaha lain milik Indosat Ooredoo. Namun, pasar online telco untuk game Cipika Play akan terus beroperasi seperti biasa.

Layanan pembayaran tunai Indosat Ooredoo Dompetku juga telah diganti namanya menjadi PayPro. Indosat telah mengalihkan lisensi e-payment milik entitas tersebut, dan sekarang telah terpisah dari Indosat Ooredoo.

Indosat Ooredoo berencana untuk lebih fokus pada pengembangan jaringan dan pengembangan bisnis digital melalui kemitraan. Untuk Dompetku atau PayPro, pemisahan operasinya dari Indosat Ooredoo memungkinkan perusahaan “bergerak lebih cepat” dan tidak diperlambat oleh birokrasi di perusahaan besar. Bos Cipika Charles Karo-karo dan Dompetku Randy Pangalila akan terus bekerja sama dengan operator telekomunikasi.

Indosat Ooredoo dikenal sebagai mitra Kejora Ventures dalam menyelenggarakan program akselerator Ideabox, yang baru-baru ini berkembang menjadi investasi modal ventura dengan diluncurkannya Ideabox Ventures.

 



Sumber Daya Manusia Jadi Tantangan Pelaku UKM Kembangkan Teknologi Digital

MAJALAH ICT – Jakarta. Era pasar bebas menjadi tantangan tersendiri bagi pelaku UKM di Indonesia. Direktur Utama Lembaga Layanan Pemasaran Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (LLP-KUKM) Kemenkop KUKM Ahmad Zabadi mengatakan, untuk meningkatkan daya saing antarproduk para perajin lokal dengan produk luar negeri, yaitu dengan menjadikannya terpusat.

’’Untuk lebih mudah memasarkan, yaitu dengan men-display semua produk UKM di gedung SMESCO Indonesia,’’ ujar Zabadi saat talkshow bertajuk Peluang Akses Pasar di SMESCO yang berlangsung di Alun-Alun Bung Karno, Ungaran, Kabupaten Semarang.

Dengan memusatkan seluruh produk UKM di gedung SMESCO Indonesia, menjadikan pemasaran menjadi lebih efektif. Meski begitu, usaha mengembangkan UKM di Indonesia bukan tanpa halangan. Salah satu kendala yang dialami pemerintah saat ini adalah kondisi SDM pelaku UKM yang masih belum merata.

’’Dari sisi SDM kita masih kalah. Pelaku UKM kita basic pendidikannya dari data BPS hanya SD dan SMP, yakni 60–70 persen dari total UKM. Sangat besar pengaruhnya. Dengan basic yang masih rendah, kemampuan beradaptasi dengan perubahan menjadi lebih sulit. Karena saat ini masyarakat dituntut harus cepat beradaptasi,’’ tuturnya.

Dengan masih rendahnya tingkat pendidikan pelaku UKM di Indonesia membuatnya lebih sulit dalam beradaptasi dengan perkembangan teknologi digital. ’’Saat ini perbandingannya masih jauh dari pelaku UKM yang sudah memanfaatkan teknologi dan belum memanfaatkannya,’’ tuturnya.

Dikatakan Zabadi, dengan jumlah warga negara ASEAN yang 40 persen merupakan penduduk Indonesia, membuat tanah air menjadi pasar paling potensial. Sehingga dengan momentum MEA, banyak negara di ASEAN yang berebut untuk memasarkan produknya di Indonesia. ’’Cara kita untuk menangkis produk asing, yaitu dengan meningkatkan daya saing UKM kita,’’ katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Semarang M. Natsir dalam kesempatan tersebut mengamini apa yang dikatakan Zabadi. Menurut Natsir, saat ini belum banyak dari pelaku UKM di wilayahnya yang memanfaatkan perkembangan teknologi. ?’’Mereka sulit berkembang. Mereka masih terlalu pasrah,’’ kata Natsir pada kesempatan tersebut.

Dari data Dinas setempat, jumlah UKM di Kabupaten Semarang sebanyak 63.146. Seluruh pelaku UKM tersebut masih menggunakan pemasaran yang konvensional. ’’Persoalan lain adalah tingkat SDM. Rata-rata masih mengenyam pendidikan di bawah SMP,’’ tandasnya.

 



Situs Berita yang Berisi ‘Hoax’ Dilacak BIN

MAJALAH ICT – Jakarta. Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mewanti-wanti ada upaya adu domba antara dirinya dengan Calon Gubernur DKI Jakarta terpilih, Anies Baswedan. Hal ini  dijelaskannya saat ditanya kebenaran berita Tjahjo Kumolo yang mencurigai Anies Baswedan ingin mengganti Pancasila dengan Syariah Islam.

“Itu berita mengadu domba saja, dan sudah dilacak BIN akunnya,” jelasnya di Jakarta. Selain itu, Mendagri menjelaskan bahwa sudah ada klarifikasi dari wartawan tentang portal yang memuat berita adu domba itu.

“Agar tidak ada salah paham ke depannya. Tribunhot.com begitu juga dengan Tribunislam, Tribunkota, Tribunsenayan atau beritatribun.blogspot.com bukanlah bagian dari Portal Tribunnews.com,” tandas Tjahjo Kumolo.

Sebelumnya sebuah protal dengan nama Tribunhot.com memuat pemberitaan bersifat fitnah dan mengandung unsur adu domba dikaitkan dengan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo. Masyarakat diminta tak terprovokasi dengan ujaran-ujaran yang dikutip dalam media tersebut.

“Pemberitaan ini jelas sekali bersifat fitnah, adu domba dan ‘hoax’. Dimohon semua pihak diminta tak terpengaruh dengan berita-berita yang tidak jelas sumbernya. Provokasi ini memiliki tujuan untuk mengadu domba. Jangan langsung asal percaya dan lalu menyebarluaskan informasi tersebut,” ujar Tjahjo.

Pada hari Senin (22/5) di website Tribunhot.com diberitakan Mendagri sebut Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies Baswedan Ingin Ganti Pancasila Jadi Syariat Islam. Hal itu dibantah oleh Tjahjo Kumolo. “Wasapadai berita viral dan fitnah. Ini mau adu domba saya dengan Anies Baswedan,” kata Tjahjo.

Tjahjo juga meminta kepada semua pihak untuk lebih hati-hati dan teliti untuk menerima dan menyeberluarkan informasi berita.

 



Telkom Implementasikan Layanan ICT Handal untuk Lima Sektor Strategis di Jawa Timur

MAJALAH ICT – Jakarta. Untuk memperkuat kerjasama serta memanfaatkan potensi bersama dengan institusi dan perusahaan yang bergerak di lima sektor strategis di Jawa Timur, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melakukan courtesy visit serta penandatanganan nota kesepahaman tentang penyediaan solusi layanan information and communication technology (ICT) dengan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), PT Pakuwon Jati, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur (Bank Jatim), Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, dan PT PAL Indonesia, di Surabaya, Jumat (26/5). Courtesy visitdilaksanakan oleh Direktur Enterprise & Business Service Telkom Dian Rachmawan, didampingi Executive Vice President Divisi Enterprise Service Telkom Siti Choiriana dan Executive Vice President Telkom Regional 5 Suparwiyanto.

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menjadi tujuan pertama kunjungan. Dalam courtesy visit ini, Dian Rachmawan diterima langsung oleh Rektor ITS Prof. Ir. Joni Hermana, M.Sc.ES, Ph.D. dan para Wakil Rektor di Gedung Rektorat ITS. Pada pertemuan tersebut, kedua belah pihak membahas kebutuhan solusi layanan Telkom yang diharapkan dapat menjadi enabler peningkatan ranking Webometrics ITS menuju World Class University.

Acara courtesy visit kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan Nota Kesepahaman tentang Penyediaan Infrastruktur dan Layanan ICT untuk Project Pakuwon Jati oleh Dian Rachmawan dan Commercial Director PT Pakuwon Jati, Tbk Sutandi Purnomosidi di East Coast Center Surabaya.

Ruang lingkup kerjasama Project Pakuwon Jati ini meliputi layanan digital dasar (telepon, internet dan televisi interaktif) serta advances services (konten dan aplikasi); digitalisasi building (smart surveillance, smart security system, smart lighting, energy management system), indoor cellular system dan digital signage; indoor building system (IBS); wifi.id; serta modernisasi jaringan kabel tembaga dengan fiber optik; dan lain-lain tidak terbatas pada ruang lingkup kerjasama ini.

Pada kunjungan selanjutnya, dilaksanakan penandatanganan nota kesepahaman tentang Digitalisasi Bank Jatim oleh Dian Rachmawan dan Direktur Bisnis Menengah dan Koperasi Bank Jatim Su’udi, disaksikan oleh Direktur Utama Bank Jatim R. Soeroso dan Direktur Operasional Bank Jatim Rudie Hardiono di Kantor Pusat Bank Jatim.

Setelah itu, courtesy visit dilanjutkan ke Kantor Walikota Surabaya. Pada kunjungan tersebut, Dian Rachmawan bersama dan Walikota Surabaya Ir. Tri Rismaharini membahas kerjasama Telkom dan Pemkot Surabaya dalam upaya mendukung pertumbuhan dan bisnis perbankan daerah serta meningkatkan value bisnis secara berkesinambungan. “Telkom berkomitmen untuk menjadi IT Strategic Business Partner untuk Pemkot Surabaya”, ujar Dian Rachmawan.

Selain itu, Dian Rachmawan juga menegaskan bahwa Telkom telah bekerja sama dengan beberapa Bank Pembangunan Daerah lainnya melalui penyediaan dan implementasi berbagai solusi layanan ICT seperti T-Money, VPN IP, VSAT IP, ATM Managed Service, Mobil Kas Keliling serta digital marketing seperti DOOH (Digital Out of Home) dan SMS Blast.

“Telkom juga memiliki solusi digital yang dapat disesuaikan dengan unique needs dari tiap-tiap perusahaan, diantaranya adalah solusi Enterprise Resource Planning, Data Center, Customer Relationship Management, aplikasi nota dinas elektronik, dan solusi lainnya,” tambah Dian.

Melalui dukungan berbagai layanan ICT terintegrasi dan handal, Telkom berharap mampu mendorong percepatan digitalisasi sektor-sektor strategis, baik di tingkat daerah maupun nasional, yang berdampak pada efisiensi dan efektivitas kinerja institusi/perusahaan. Upaya percepatan digitalisasi ini merupakan wujud komitmen Telkom dalam mendukung tekad pemerintah untuk menjadikan Indonesia sebagai kekuatan ekonomi digital terbesar di Asia Tenggara.